Reporter: Erwino
Editor: La Ode Adnan Irham
MUNA – Pelabuhan Fery penyeberangan lintas Raha-Pure di Desa Lagasa, Kecamatan Duruka, Kabupaten Muna akhirnya diresmikan, Sabtu (26/10/2019). Peresmian ditandai penandatangan prasasti oleh Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub RI, Budi Setyadi didampingi Anggota DPR RI, Ridwan Bae dan Pemerintah Kabupaten Muna.
Bupati Muna, LM Rusman Emba dalam sambutannya mengatakan, Pelabuhan Lagasa merupakan jembatan transportasi yang menghubungkan lima daerah Kecamatan di Bumi Sowite. Diharapkan, dengan adanya pusat transportasi laut itu dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
“Jika sebelumnya ada kendala pada transportasi darat dan laut atas pengiriman hasil pertanian dan perkebunan masyarakat, maka dengan adanya Pelabuhan Lagasa semoga menjadi lebih lancar,” ujar Rusman.
Mantan Senator DPD RI itu juga mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada Ridwan Bae. Sebab keberhasilan pembangunan Pelabuhan yang menelan anggaran sekitar Rp 76 Milliar itu tak lepas dari perjuangan “lobi-lobi Ridwan di pusat.
Dia berharap melalui Dirjen Perhubungan Darat, Budi Setyadi, pemerintah pusat memberi perhatian lebih terhadap perkembangan pembangunan di Muna demi kemajuan daerah.
“Sarana-prasarana Pelabuhan ini dibangun dengan megah, untuk itu kita berharap kapal Fery yang akan beroperasi nantinya juga cukup besar,” pintanya.
Budi Setyadi merespon baik apa yang diharapkan Rusman sepanjang hal itu demi memenuhi kepentingan daerah. Kapal dengan kapasitas muat yang lebih besar dibanding kapal sebelumnya bakal disediakan. Begitu juga dengan anggaran-anggaran dari pusat akan disalurkan untuk pembangunan daerah.
BACA JUGA:
- Diduga Lakukan Pelecehan Terhadap Anak Perempuan, Oknum Imam Mesjid di Kabupaten Konawe di Polisikan
- Tak Kunjung Diumumkan Putusan Sidang Etik Penyelenggara Pemilu di Kabupaten Konawe, Lira Sultra Pertanyankan Kinerja DKPP
- Selain ASN Fajar Meronda, Dugaan Terlibat Politik Praktis Lurah Tuoi dan Lurah Anggaberi di Facebook, Bawaslu Konawe Teruskan ke BKN dan KASN
“Kapal bisa disiapkan dan kita akan salurkan anggaran untuk daerah,” katanya.
Sementara itu Ridwan Bae meminta Pemkab dan masyarakat Muna menjaga serta memelihara apa yang telah ia perjuangkan sehingga kedepannya Bumi Sowite lebih maju lagi. (A)