Reporter: Rahmat R.
Editor : Kang Upi
KENDARI – Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Sulawesi Tenggara (Sultra) Syahruddin Nurdin menjelaskan, Naff Band dijadwalan tampil di malam puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Sultra ke 55 di Eks MTQ Kendari, Sabtu malam (27/04/2019) besok.
“Informasi dari EO itu akan ada Naff Band yang hadir di malam puncak HUT Sultra ini,” jelasnya saat ditemui di Claro Hotel, Kamis (25/04/2019).
Baca Juga :
- Pj Bupati Busel Ridwan Badallah Tancap Gas, di Hari Pertama Menjabat
- Dukung Ketahan Pangan Nasional, Bulog Unaaha, Kabupaten Konawe Terus Lakukan Penyerapan Hasil Produksi
- Terjadi Kekosongan Jabatan di Lingkup OPD Prov Sultra, Anggota DPRD Syahrul Said : Kondisi Sedang Tak Baik Baik Saja
- PT Electronic City Indonesia Resmi Buka Gerai Baru di The Park Mall Kendari, Hadirkan Ragam Promo
- Bangun Sinergi, Pemda Konawe Bersama BPS Jaga Stabilitas Harga
- Usai Dilantik Jadi Pj Bupati Busel, Ini Langkah Awal Ridwan Badalah
Selain band terkenal pelantun hits tenar ‘Akhirnya Ku Menemukanmu’ ini, pada Kamis malam (25/04/2019), juga bakal ada penampilan penyanyi dangdut Sri KDI, untuk menghibur pengunjung HUT Sultra.
Pria yang akrab disapa Ude ini juga menjelaskan, selama gelaran Sultra Ekspo, setiap malamnya ada pentas kesenian yang ditampilkan perwakilan 27 kabupaten kota se-Sultra.
“Tiap malam sampe penutupan itu akan ada malam kesenian. Tiap daerah menampilkan khas daerahnya, misalnya kalau Jawa itu Sangkuriang. Jadi kalau di Sultra disesuaikan,” tandas Ude. (A)