EKONOMI & BISNISFEATUREDKONAWE SELATAN

Operasi Pasar Jelang Akhir Tahun, Pemda Konsel Temukan Pedagang ‘Nakal’

507
×

Operasi Pasar Jelang Akhir Tahun, Pemda Konsel Temukan Pedagang ‘Nakal’

Sebarkan artikel ini

ANDOOLO – Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) bekerja sama dengan Bulog Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Operasi Pasar dalam rangka mengantisipasi kenaikan harga menjelang natal dan tahun baru.

Kegiatan operasi pasar yang digelar Pemerintah Konsel adalah untuk mengantisipasi lonjakan harga khususnya beras, minyak, gula dan bawang serta daging menjelang natal dan tahun baru.

Asisten Bidang Penjualan Bulog Sultra, Sutaji menjelaskan, operasi pasar dilakukan bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan harga yang potensi terjadi menjelang hari besar keagamaan. Lanjutnya, adapun bahan sembako yang disiapkan antara lain beras sebanyak setengah ton, gula 250 Kg, dan minyak 60 bungkus.

“Operasi pasar ini kami sudah mulai sejak senin kemarin di Kota Kendari dan saat ini kami gelar di Konsel, rencananya operasi pasar ini kami gelar hingga bulan Januari tahun depan,” ujar Sutaji di sela-sela menggelar operasi, Rabu (13/12).

Kepala Dinas Perindag Konsel, Hadijah menyampaikan, pihaknya mengandeng Bulog melakukan operasi pasar di Kecamatan Tinanggea dengan tujuan untuk mengantisipasi lonjakan harga menjelang natal dan tahun baru. Sambutan masyarakat lanjutnya, sangat luar biasa, terbukti hanya dalam waktu satu jam seluruh produk makanan yang dibawa Pihak Bulog habis terjual.

“Dalam operasi pasar ini kami juga menemukan adanya timbangan yang tidak sesuai dengan standar tera untuk itu kami lakukan pembinaan terlebih dahulu terhadap pelaku usaha tersebut agar tidak melakukan kecurangan dan manipulasi timbangan,” paparnya.

Salah seorang konsumen, Nyoman Agus Sumerta menyampaikan, apresiasinya kepada Pemda Konsel dan Bulog telah menggelar operasi pasar.

“Saya sangat senang dengan adanya operasi pasar ini karena harganya lebih murah dan sangat membantu kami sebagai masyarakat bawah,” ujarnya.

Reporter: Erlin
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page