Pantai Kalomang berada di Watubangga, Kabupaten Kolaka, sudah sejak enam bulan terakhir menjadi objek wisata favorit masyarakat Kolaka. Letaknya yang dapat ditempuh lebih dari satu jam dari pusat kota Kolaka, membuat tempat ini ramai dikunjungi wisatawan.
Memasuki tempat wasata, anda bisa melepas penat dengan menikmati pemandangan laut serta semilir angin yang memberikan kesan tenang. Anda juga dapat menikmati beberapa spot foto dengan biaya 5.000 rupiah.
Selain itu, pengunjung juga dapat berayun dengan ayunan yang berada di air laut pada saat pasang, serta merasakan sensasi meluncur di atas permukaan air dengan menggunakan banana boat.
Untuk menggunakan banana boat, pengunjung dikenakan tarif sebesar 20 ribu rupiah dengan kapasatisas enam orang sekali penggunaan. Tempat ini juga menyediakan fasilitas seperti gazebo dengan tarif 50 ribu rupiah untuk beristirahat melepas penat.
Deretan pohon kelapa yang berada di tempat ini, juga turut menciptakan sensasi sejuk nan santai. Untuk harga tiket masuk, pengunjung dikenakan tarif sebesar 5 ribu rupiah untuk motor dan 20 ribu rupiah untuk mobil.
Wisata kelomang ini, dikelolah oleh tujuh orang pemilik lahan sejak satu tahun lalu dan mulai dikenal pada enam bulan terakhir.