KONAWE, Mediakendari.com – Politisi NasDem dari Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Kery Saiful Konggoasa (KSK) mengaku semakin optimis menatap pemilihan umum (Pemilu) maupun pemilihan gubernur (Pilgub) Sultra tahun 2024 mendatang pasca dirinya purna bakti dari jabatan Bupati Konawe 2 Periode.
Bupati Konawe dua periode itu mengungkapkan berdasarkan hasil survei, dirinya termasuk dalam politisi yang diunggulkan dalam momentum pesta demokrasi ke depan.
“Siap (Maju Pilcale) dan survei kita itu diatas 20 persen suara mayoritas. Bahkan ada calon itu meminta saya jangan ikut kompetisi,” ucap KSK.
Ia membeberkan sesuai perintah partai, dirinya bakal ke DPR RI terlebih dahulu. Seusai itu, ia akan berlanjut mencalonkan diri sebagai Gubernur Sultra.
“Bahkan calon presiden sudah ada yang janji saya kerja di Jakarta. Tapi jangan saya sebut nama,” katanya.
Kery bilang, baru Pilpres kali ini dirinya tidak bisa menyampaikan ke publik capres siapa yang ia dukung. “Semua calon presiden bagus-bagus, mulai dari bapak Prabowo, Anis Baswedan dan Ganjar Pranomo,” ujarnya.
Ia juga mengimbau kepada masyarakat Sultra terkhusus masyarakat Konawe agar tetap jaga silahturahim, melihat perkembangan serta tidak membawa segala hal ke ranah politik. (Adm).