KESEHATAN

Pemda Konsel Terima Penghargaan GISA Dari Kemendagri RI

476
×

Pemda Konsel Terima Penghargaan GISA Dari Kemendagri RI

Sebarkan artikel ini

TIRAWUTAPemerintah Daerah (Pemda) Konawe Selatan (Konsel) menerima penghargaan Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan (GISA) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Penghargaan itu diberikan atas pengembangan inovasi dan besarnya dukungan kepala daerah dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan administrasi kependudukan. Penghargaan ini diserahkan Direktur Jenderal (Dirjen) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kemendagri, Prof.Dr. Zudan Arif Fakrulloh di Lapangan Latamoro Rate-Rate Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Selasa (2/10/2018).

Penyerahan piagam penghargaan diberikan pada acara pencanangan GISA tingkat Provinsi Sultra, yang juga dihadiri Wakil Gubernur Sultra, Dr.H.Lukman Abunawas, Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa dan Bupati Koltim Drs.H.Tony Herbiansyah, serta unsur Forkopimda.

Kegiatan tersebut mengangkat tema “Melalui GISA Kita Wujudkan Tertib Administrasi Kependudukan yang Membahagiakan dan Mensejahterahkan Masyarakat Menuju Sukses Pemilu 2019”.

Bupati Konsel, H. Surunuddin Dangga mengatakan, penghargaan yang diberikan tidak lepas dari dukungan dan kepedulian seluruh masyarakat Konsel dalam melakukan pengurusan surat kependudukan, yang juga merupakan salah satu program utama yang dituangkan dalam Visi Misi Pemda Konsel, yakni dengan melakukan pembangunan infrastruktur gedung baru pada kantor Disdukcapil serta melengkapi sarana dan prasarananya, agar dapat memberikan kenyamanan dan ketepatan pelayanan kepada masyarakat dalam mengurus surat dukcapil.

“Selain itu kami fokus pada penataaan administrasi kependudukan yang tertib dan lebih baik, yang mencakup KTP-el, Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, Kematian, Perkawinan non muslim, Pindah penduduk serta Akta pengangkatan/adopsi anak,” katanya.

Dikatakannya, pihaknya juga akan mensukseskan program GISA dengan menetapkan satu Desa di wilayah Konsel dengan Program sadar pemanfaatan administrasi data kependudukan dan pelayanan menuju desa maju konsel hebat dan terwujudnya data base kependudukan yang akurat.

“Alhamdulillah, perekaman KTP-e di Konsel sesuai data Disdukcapil, saat ini sudah mencapai 91% atau sebanyak 191 ribu yang sudah terekam dari 208 ribu warga wajib KTP-el, dari jumlah total penduduk 308.201 Jiwa, dan capaian cakupan akta kelahiran sudah mencapai 85 % atau sebanyak 97.770 jiwa dari target nasional 108.663 jiwa pada usia 0-18 Tahun, dimana pada akhir tahun 2018 harus capai 100%,” pungkasnya.

Sementara itu, Dirjen Dukcapil Kemendagri, Prof.Dr. Zudan Arif Fakrulloh memberikan apresiasi kepada Pemda Konsel dan Koltim atas prestasi terbaik dalam tata kelola administrasi kependudukan dan pelayanan pencatatan sipil, dan berharap wilayah lain yang ada di Sultra bisa mengikuti jejak mereka yang sudah meraih penghargaan tersebut, dan juga ikut serta mensukseskan program GISA yang pencanangannya dimulai di Koltim, yang tentu berimbas dengan kelancaran pembangunan di wilayah masing-masing.

“Salah satunya mendukung program proses penyelesaian perekaman KTP-e paling lama satu jam saja, dan melakukan gerakan jemput bola dengan mendatangi sekolah, kantor atau rumah penduduk, dengan target bulan Desember 2018 secara nasional terselesaikan terkait perekaman dan pencatatan akta kelahiran, termasuk mendata pemilih pemula sehingga mereka tertib administrasi kependudukan dan bisa menyalurkan hak pilihnya pada pilpres 2019,” tandasnya.(b)

Reporter: Erlin


You cannot copy content of this page