FEATUREDWAKATOBI

Pemda Wakatobi Usulkan 540 CPNS ke Kemen-PAN

346

WAKATOBI – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Wakatobi mengusulkan sebanyak 540 Calon Pegawai Negara Sipil (CPNS) ke Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara (Kemen-PAN).

Usulan CPNS oleh Kepala BKD kabupaten Wakatobi bersama Bupati diusulkan pada hari Kamis, 24-05-2018, ke kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara (Kemen-PAN).

“Sesuai pertemuan kami di Men-PAN Pada hari Kamis yang lalu, Wakatobi itu sudah terbuka peluang untuk mendapatkan jatah kuota CPNS, sisa jumlahnya nanti yang belum karena itu nanti akan ditetapkan setelah pertemuan antara kepala BKD Provinsi dan Menpan, namun yang kemarin itu kita usulkan di angka 540,” ungkap Kepala BKD Wakatobi Saharumu di kantornya, Rabu, (30/5/2018).

Formasi yang diprioritaskan sebagaimana surat edaran Men-PAN yaitu Tenaga Kesehatan dan Guru, namun program unggulan setiap daerah juga menjadi perhatian kemenpan untuk dibuka dalam kuota penerimaan CPNS tahun 2018.

Dari angka yang diusulkan pemda, diharapkan bisa terakomodir semua, meskipun standar pengadaan pegawai tahun ini dinyatakan Nol Pertumbuhan .

Nol Pertumbuhan PNS artinya kuota penerimaan CPNS dimaksudkan untuk mengganti pegawai yang pensiun, sehingga secara Nasional tidak ada pertambahan Pegawai Negara Sipil.


Reporter: Syaiful
Editior: Hendriansyah

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version