Kendari, mediakendari.com – Pemerintah Kota Kendari mulai menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 dengan menggelar konsultasi publik yang berlangsung di kantor walikota(31/01/2025), Dalam sambutan ketua Bappeda Cornelius Padang menyebut kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menjaring aspirasi dan masukan dari berbagai elemen masyarakat. Ini juga merupakan amanat UU no 25 tahun 2014 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN) dan UU no 3 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah.
“Yang pertama kegiatan ini tentu untuk memperoleh masukan dan saran-saran dari seluruh pemangku kepentingan dalam rangka merumuskan dan menyepakati pembangunan yang nantinya akan dijabarkan dalam skala prioritas ditahun 2026.” ungkapnya.
Ia melanjutkan, RKDP 2026 menjadi tanggungjawab dan output dari kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas lingkungan hidup, pembangunan infrastruktur kota yang terpadu dan berkualitas, meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan sumber daya aparatur yang profesional serta berintegritas.
Forum ini dihadiri oleh Pj Walikota, Ketua Bappeda Ketua DPRD kota Kendari, Anggota OPD, akademisi, perbankan, organisasi sosial maupun keagamaan, perwakilan perusahaan dan insan pers.
Dalam sambutan sekaligus pembukaan forum PJ Walikota, Parinringi mengatakan melalui RKDP ini kedepannya dapat menjamin hak-hak dasar dan kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi.
“Melalui forum ini kita berusaha untuk menjamin hak hak dasar masyarakat sehingga kehadiran kita sebagai pemangku jabatan dapat dirasakan oleh masyarakat”, tuturnya.
Pelaksanaan forum Konsul publik ini merupakan rangkaian dalam penyusunan perencanaan, yang dimana rancangan awal harus dibahas dengan pimpinan organisasi perangkat daerah.
Parinringi sempat bercerita, selama sebulan menjabat menjadi PJ Walikota dan melakukan turun lapangan, laporan Masyarakat kota Kendari dinilai memiliki isu yang sama yakni terkait pelayanan dasar.
“Pelayanan dasar yang dikeluhkan masyarakat adalah masalah kebersihan, dan drainase yang kurang optimal” ungkapnya.
PJ Walikota Parinringi juga berharap dalam penyusunan rancangan awal ini pemerintah kota berkomitmen dan memprioritaskan apa yang menjadi pelayanan dasar yang harus segera diselesaikan ditengah masyarakat kota Kendari. Sehingga dalam pelaksanaan APBD 2026 nanti, Walikota yang akan dilantik sudah betul betul menjalani visi dan misi terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Reporter: Gloria Depiara