DaerahSULTRA

Pemkab Buteng Siapkan Rp 9 Miliar Tangani Corona

499
Sekretaris Daerah Pemkab Buton Tengah, Kostantinus Bukide. Foto: Syaud Alfaisal/Mediakendari.com

Reporter: Syaud Al Faisal / Editor: La Ode Adnan Irham

LABUNGKARI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Tengah (Buteng) akan menyiapkan dana sebesar Rp 9 Miliar untuk menangani dan mencegah penyebaran covid-19 agar tak sampai masuk Buteng.

Sekretaris Daerah Pemkab Buton Tengah, Kostantinus Bukide menyebut, dana tersebut akan dipergunakan untuk beberapa hal pokok, terutama pembelian Alat Pelindung Diri (APD).

“Biasanya di DPRD ini ada tarik ulur tapi tadi bulat satu suara antara pemda dan dewan, dalam mendukung pergeseran anggaran untuk menangani atau mencegah penyebaran virus corana terebut,” bebernya saat dikonfirmasi langsung usai gelar rapat bersama dewan dalam percepatan penanganan virus corona, Selasa 31 Maret 2020 di Gedung DPRD Buteng.

Sekda menuturkan, perhitungan kesiapan alokasi anggaran sebesar 9 miliar tersebut berasal dari Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK), sesuai peraturan yang berlaku misalnya peraturan menteri keuangan nomor 19 tahun 2020 dan Permendagri nomor 20 tahun 2020.

“Hal ini diajukan oleh RSUD dan Dinas Kesehatan, karena ini sudah masuk tanggap darurat untuk itu kita fokus penanganan covid 19 ini,” tuturnya.

Dikesempatan yang sama, Ketua DPRD Buton Tengah, Bobi Ertanto mengatakan berdasarkan hasil rapat bersama eksekutif, pihaknya saat ini sisa menungu rapat internal tim angaran dari pemerintah daerah, hingga besok pihak dewan sisa menyepakatinya

“Kita tadi hanya minta kesepakatan antara dewan dan pemerintah daerah dan sekarang ini mereka langsung rapat internal anggaran pemerintah daerah, dan kemudian kami akan tindak lanjutinya besok untuk menjadikan keputusan DPRD,” pungkasnya. (A)

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version