PROV SULTRA

Pererat Silahturahim, Bank Sultra Bukber dengan Insan Pers

626
×

Pererat Silahturahim, Bank Sultra Bukber dengan Insan Pers

Sebarkan artikel ini

KENDARI, Mediakendari.com – Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulawesi Tenggara (Sultra) atau Bank Sultra menggelar buka puasa bersama (Bukber) insan pers di bulan suci ramadan 1445 Hijriah yang telah menjadi agenda rutin tahunan disalah satu hotel di Kota Kendari, Kamis 05 April 2024.

Agenda tersebut tidak hanya menjadi momen untuk menjalin hubungan yang erat antara bank dan media, tetapi juga sebagai wujud apresiasi atas dukungan yang telah diberikan selama ini.

Kepala Divisi Corporate Secretary Bank Sultra, Wa Ode Nurhuma mengatakan pentingnya kerjasama dan dukungan dari semua pihak dalam menjalankan kegiatan semacam ini. Ia juga menekankan betapa pentingnya hubungan yang baik antara Bank Sultra dan media dalam menjalankan tugasnya.

Ia menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membuka silaturahmi yang lebih erat dengan para rekan media. Dengan tema ‘Dari Hati ke Hati, Merajut Kebersamaan dalam Harmoni’, acara tersebut bukan hanya sekedar seremoni, melainkan ungkapan tulus dari hati Bank Sultra.

“Harapannya pertemuan ini akan bermanfaat bagi semua pihak dan memperkuat hubungan yang terjalin. Semoga harmonisasi yang terbangun dari acara ini akan terus terjaga dan menguat seiring berjalannya waktu. Dengan kolaborasi yang solid, Bank Sultra dan media dapat terus bersinergi untuk memberikan informasi yang berkualitas kepada masyarakat Sulawesi Tenggara,” ungkapnya.
Laporan : Dian

You cannot copy content of this page