KONAWE, mediakendari.com – Pererat silaturahmi sesama unsur pimpinan daerah Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Pj Bupati Harmin dan Ketua DPRD Konawe, Ardin memilih untuk mengisi waktu dengan ngopi bareng di Amonggedo, Minggu (16/6/24)
Dalam pertemuan informal ini, Pj Bupati Harmin Ramba dan Ketua DPRD Konawe, H.Ardin berbincang santai sambil menyeruput secangkir kopi dan aneka gorengan.
Kedua tokoh ini saling bertukar pandangan dan berbagi cerita tentang pembangunan yang telah dilakukan untuk masyarakat sepanjang tahun ini
Tak hanya itu, momen ngopi bareng ini juga menjadi kesempatan bagi Pj Bupati Harmin dan Ketua DPRD Konawe untuk mendiskusikan berbagai agenda pembangunan Konawe kedepannya .
Kebersamaan menjelang idul adha 1445 Hijriah antara Pj Bupati Harmin Ramba dan Ketua DPRD Konawe terlihat jelas dalam suasana santai di salah satu rumah warga Amonggedo
Momen kebersamaan ini merupakan sinergitas antara eksekutif dan legislatif dalam memajukan Wonua mbae, serta menjaga harmoni dan stabilitas politik di Konawe.
Ngopi bareng ini juga menjadi momen menyenangkan bagi kedua pemimpin tersebut untuk menghilangkan kepenatan dan menikmati silaturahmi dengan rasa kekeluargaan, sehingga Konawe atau yang dikenal sebagai Kota Padi semakin menguat dimasa yang akan datang
Dengan semangat Idul Adha yang penuh berkah, Pj Bupati Harmin Ramba dan Ketua DPRD Konawe mengajak seluruh masyarakat untuk saling mendukung dan bekerja sama dalam menjaga keharmonisan dan kemajuan Konawe.(red)