HEADLINE NEWSKendariMETRO KOTA

Pimpin Upacara Bendera, Pj Sekda Sultra Minta Kepala OPD Ikuti Arahan KPK

403
×

Pimpin Upacara Bendera, Pj Sekda Sultra Minta Kepala OPD Ikuti Arahan KPK

Sebarkan artikel ini
Pj Sekda Sultra, Syarifudin Safaa saat memimpin upacara gabungan di Kantor Gubernur Sultra. (Foto : Ewit Dinas Kominfo Sultra)

Reporter : Rahmat R.
Editor : Def

KENDARI – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Sulawesi Tenggara (Sultra) Sarifuddin Safaa meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk aktif melaksanakan upacara Bendera setiap hari Senin. Hal ini ditekankan Pj Sekda saat memimpin upacara bendera gabungan di Kantor Gubernur Sultra, Senin (18/2/2019).

Kata dia, upacara tersebut juga harus diawasi betul, agar kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ikut menyemarakkan pelaksanaan upacara dengan mendisiplinkan seluruh stafnya untuk ikut upacara.

“Kita harus ikuti aturan untuk memenuhi kewajiban dan hak sebagai ASN,” ungkapnya.

Lanjut Syarifudin, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah datang untuk menuntun ASN melaksanakan tugas dengan baik, sehingga kepala OPD harus laksanakan arahan dan bimbingan tersebut.

“Termasuk delapan prioritas dari bimbingan KPK, kita harus tindaklanjuti dengan segera, jangan ditunda-tunda, semua ASN dapat mematuhi apa yang diarahkan,” ungkap pria berkacamata tersebut.

Lanjutnya, selama ini sejak beberpaa tahun lalu ada temuan di OPD oleh BPK yang diketahui menimbulkan berupa kerugian negara juga kerugian atas barang materil milik Pemda.

Sehingga, KPK mengharapkan agar segera mengadakan sidang secepatnya apa yang menjadi temuan BPK harus ditindaklanjuti.

“Kita diberi waktu 60 hari harus selesai. Apabila lewat akan diserahkan ke aparat hukum, semua temuan BPK dapat segera ditindaknjuti,” tukasnya. (A)

You cannot copy content of this page