NEWS

Plh Sekda Baubau : Percepat Belanja Modal dan DAK

1275
×

Plh Sekda Baubau : Percepat Belanja Modal dan DAK

Sebarkan artikel ini

BAUBAU, Mediakendari.com – Pelaksana harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Aswad meminta agar seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau segera melakukan percepatan belanja modal dan dana alokasi khusus (DAK) fisik.

“Untuk segera melakukan penyelesaiannya mengingat waktu yang tidak lama lagi memasuki bulan Desember dan kalau pun kendala agar segera diselesaikan,” ungkap Aswad saat memimpin apel halaman kantor Wali Kota Baubau, Senin 23 Oktober 2023.

Aswad juga meminta seluruh OPD menyiapkan data yang diminta pihak terkait tersebut sehingga semua berjalan sesuai dengan rencana terutama data yang dibutuhkan oleh tim dari BPK. Ia mengingatkan semua aparatur sipil negara (ASN) membantu keamanan dan Dinas Pemadam Kebakaran Damkar dengan tidak membakar sampah sembarangan dan melakukan pengehematan air sebagai langkah untuk menyikapi musim kemarau yang berkepanjangan.

“Dalam rangka pengurangan sampah plastik, kita berharap 1 November 2023 tidak boleh menggunakan tempat plastik dan lebih menggunakan gelas kaca dalam setiap kegiatan di lingkungan OPD,” katanya.

Mantan Kadis Dikbud Kota Baubau itu menambahkan Penjabat (Pj) Wali Kota Baubau, Muhammad Rasman Manafi mengapresiasi seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya pelaksanaan Haroana Baubau 2023 dalam rangka memperingati hari jadi Baubau ke-482 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Baubau ke-22 sebagai daerah otonom yang berlangsung selama sepekan.

“Mulai dari Baubau expo di kawasan  kota mara, karnaval budaya yang diikuti oleh OPD dan masyarakat, Santiago, pemberian gelar adat Kesultanan Buton kepada Pj Gubernur Sultra, upacara bendera sampai kepada kande-kandea dan malam ramah tamah yang menghadirkan artis Vicky Salamor semuanya berjalan dengan baik, aman dan sukses. Atas keberhasilan dan kesuksesan itu, Pj Wali Kota Baubau, bapak Doktor Muhammad Rasman Manafimenyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi terutama OPD dan masyarakat,” katanya.

Penulis : Ardilan

You cannot copy content of this page