NEWS

PMCC RSUD Kota Kendari Rayakan HKN ke-57

1116
Tampak Wali Kota Kendari dan memberikan sambutan

KENDARI – Private Medical Care Center (PMCC) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari rayakan Hari kesehatan Nasional (HKN) ke- 57 di Pelataran Gedung PMCC RSUD, Sabtu 13 November 2021.

Wali Kota Kendari, H. Sulkarnain Kadir, SE, ME., mengatakan bahwa rangkaian HKN ke -57 yang diselenggarakan oleh PMCC RSUD menjadi momentum untuk memotivasi rumah sakit yang ada di Kota Kendari.

“Untuk bisa meningkatkan kualitas kerja, pelayanan semakin prima dan masyarakat semakin nyaman untuk kemudian mendapatkan fasilitas kesehatan di Kota Kendari,” ujarnya.

Baca Juga : Polisi Layangkan Surat Panggilan kepada Kepala Bapenda Sultra

Sulkarnain mengharpkan agar terus meningkatkan dan melakukan terobosan ataupun inovasi yang bisa meningkatkan kapasitas layanan Rumah Sakit.

Ia mengapresiasi kepada seluruh jajaran Rumah Sakit Kota Kendari yang sudah menunjukkan dedikasi, kinerja yang luar biasa terlebih dalam kondisi covid-19.

“Terus pertahankan kinerja yang sudah sangat baik ini, yang sudah sangat luar biasa ini karena kita tidak tahu situasi dan tantangan apa yang akan kita hadapi kedepannya,” pungkasnya

Penulis : Dila Aidzin

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version