POLDA SULTRASULTRA

Polri Siap Kawal Penerapan Protokol Kesehatan di Tempat Wisata

626
×

Polri Siap Kawal Penerapan Protokol Kesehatan di Tempat Wisata

Sebarkan artikel ini
Kepala Divisi Humas (Kadiv) Polri, Irjen Pol Argo Yuwono (kiri) dan Kabid Humas Polda Sultra, Fery Walintukan (kanan). Foto: ist

Reporter: Muh Ardiansya/Editor: Indi La’awu

KENDARI– Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mengizinkan kawasan pariwisata alam yang berada di 270 kabupaten/kota atau kota di zona hijau dan kuning agar dibuka untuk masyarakat umum.

Kepala Divisi Humas (Kadiv) Polri, Irjen Pol Argo Yuwono melalui Kabid Humas Polda Sultra, Fery Walintukan, mengatakan personel TNI-Polri akan ikut membantu pemerintah dalam hal ini gugus tugas dalam mengatur, dan mengedukasi masyarakat agar menghabiskan waktu liburannya di tempat wisata tetap menerapkan standar protokol kesehatan.

“TNI-Polri siap untuk melakukan pengamanan, dan pendisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan di tempat-temapat wisata,” ungkapnya, Rabu 24 Juni 2020.

Kehadiran TNI-Polri bukan semata-mata untuk penegakan hukum. Namun, melakukan pendekatan humanis dan persuasif agar masyarakat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dengan tujuan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Aparat keamanan akan membantu memberikan sosialisasi, edukasi dan pemahaman kepada masyarakat betapa pentingnya melakukan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19,” jelasnya.

Sesuai instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi), kepada TNI-Polri untuk membantu pemerintah di 1.800 titik dalam mendisiplinkan masyarakat selama pandemi Covid-19 berlangsung. Tujuannya, agar Indonesia bisa menerapkan tatanan kehidupan normal yang baru atau New Normal.

“Hadirnya TNI-Polri dalam mengedukasi masyarakat soal protokol kesehatan di masyarakat sudah sejalan dengan cita-cita pemerintah untuk bisa menerapkan new normal,” ujarnya.

Sektor pariwisata memberikan kontribusi yang signifikan untuk penciptaan lapangan kerja, membawa devisa, investasi, dan merangsang hampir semua sektor lainnya.

“Wisatawan baik domestik maupun internasional agar kembali melancong di Indonesia tanpa khawatir akan penularan Covid-19, Sejumlah Polda, sudah bergerak untuk mengawal fase pemulihan sektor pariwisata. Puluhan bahkan ratusan personel diterjunkan untuk pendisiplinan,” pungkasnya. (B)

You cannot copy content of this page