MUNA BARATNEWSSULTRA

Polsek Sawerigadi Bagikan Sembako Untuk Warga Miskin

1034
×

Polsek Sawerigadi Bagikan Sembako Untuk Warga Miskin

Sebarkan artikel ini
apolsek Sawerigadi, Ipda Gema Brajaksono, S. Tr. K saat memberikan sembako kepada lansia di Desa Nihi, Kecamatan Sawerigadi,Mubar, Minggu, 26 April 2020.(Foto: Jul Awal/Mediakendari.com).

Reporter: Jul Awal

LAWORO – Kepolisian Sektor (Polsek) Sawerigadi, Muna Barat (Mubar) membagikan Sembako berupa beras dan minyak goreng untuk warga miskin.

Kapolsek Sawerigadi, Ipda Gema Brajaksono, S. Tr. K mengatakan aksi sosial itu bentuk kepedulian Polri atas dampak covid-19 terhadap masyarakat kurang mampu.

“Kegiatan aksi sosial itu dilakukan mulai selasa lalu (21 April 2020). Lalu itu kami membagikannya kepada lansia di Desa Wakoila dan Waukuni. Alhamdulillah hari ini di Desa Nihi,” kata Ipda Gema.

Ia juga menuturkan aksi sosial itu dilaksanakan bersamaPolsek Sawerigadi dan pihak Kecamatan Sawerigadi. “Itu ala kadarnya saja . Semoga itu bisa membantu dan sedikit meringankan beban mereka aamiin,” ujarnya.

Ipda Gema juga menghimbau masyarakat di wilayah hukumnya senantiasa mengikuti anjuran pemerintah dan maklumat Kapolri untuk memutus mata rantai covid-19.

“Saya menghimbau kepada masyarakat agar selalu menggunakan masker, senantiasa di rumah saja, rajin cuci tangan, jaga jarak, dan hindari kerumunan,” harap polisi jebolan Akademi Kepolisian tahun 2017.

Untuk diketahui, wilayah hukum Polsek Sawerigadi meliputi sepuluh desa di Kecamatan Sawerigadi yakni, Desa Kampobalano, Desa Nihi, Desa Maperaha, Desa Ondoke, Desa Marobea, Desa Lawada, Desa Lakalamba, Desa Lombujaya, Desa Wakoila, dan Desa Waukuni.

You cannot copy content of this page