KendariKESEHATAN

Positif Covid-19 di Sultra Bertambah 14, Sembuh 43, dan Meninggal Tiga Orang

322
×

Positif Covid-19 di Sultra Bertambah 14, Sembuh 43, dan Meninggal Tiga Orang

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi
Ilustrasi, Sumber : Internet

Reporter : Febi Purnasari

KENDARI – Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali memperbarui data terkait perkembangan Covid-19 di Bumi Anoa, Senin, 28 Agustus 2020.

Berdasarkan data hari ini, tercatat 14 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Juru Bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Sultra, dr La Ode Rabiul Awal menyebutkan 14 kasus baru hari ini diantaranya Kabupaten Buton Tengah dua orang, Kota Kendari delapan orang, Kabupaten Muna satu orang dan Kota Baubau tiga orang.

Sementara untuk kasus sembuh, tercatat 43 orang yang dinyatakan sembuh. Adapun rincian kasus sembuh hari ini yakni Kabupaten Muna tiga orang, Kabupaten Buton Tengah tiga orang, Kabupaten Konawe Selatan tiga orang, Kota Baubau 33 orang, serta Kabupaten Bombana satu orang.

“Sementara untuk kasus meninggal hari ini 3 orang. Yakni perempuan 42 tahun dan laki-laki 62 tahun asal Kota Kendari serta Laki-laki 73 tahun Kabupaten Muna,” kata Jubir yang akrab disapa dr Wayong ini.

Adapun jumlah kasus positif Covid-19 di Sultra sampai hari ini menjadi 2.784 kasus. Dengan rincian, 1.857 orang telah dinyatakan sembuh, 58 orang meninggal dunia serta 869 orang masih menjalani perawatan.

You cannot copy content of this page