EKONOMI & BISNISKendari

Promo Grand Boulevard Regency, Beli Rumah DP Murah dan Tanpa Biaya Akad

3823
×

Promo Grand Boulevard Regency, Beli Rumah DP Murah dan Tanpa Biaya Akad

Sebarkan artikel ini
Grand Boulevard Regency Kendari
Hunian Grand Boulevard Regency Kendari. Foto: Istimewa

Reporter: Ferito Julyadi / Editor: Kang Upi

KENDARI – PT Amanah Sultra Grup menghadirkan promo Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75 untuk kepemilikan rumah bersubsidi dengan DP rendah dan tanpa biaya akad.

Untuk mendapatkan satu unit rumah di Grand Boulevard Regency cukup hanya membayar uang muka atau DP sebesar Rp 2 juta dan tanpa dikenai biaya akad.

Team Leader Marketing Grand Boulevard Regensy Kendari, Ronny menjelaskan, dimomen hari kemerdekaan RI ke-75, pihaknya memberikan kemudahan untuk warga yang ingin memiliki rumah subsidi.

“Dimomen hari kemerdekaan ini, kami ingin berpartisipasi aktif dalam rangka membantu masyarakat untuk mendapatkan rumah dengan uang muka yang sangat rendah. Sehingga masyarakat yang menengah kebawah bisa tercover untuk memiliki rumah,” ujar Ronny di ruang kerjanya Jum’at 22 Agustus 2020.

Ronny menjelaskan, unit rumah di Grand Boulevard Regency dibangun diatas lahan seluas 27 hektar. Dengan luas tanah untuk setiap unit rumahnya 7,5 X 13 meter dengan tipe 36.

“Tiap rumah dilengkapi fasilitas 2 kamar tidur, satu dapur dan kamar mandi. Juga dilengkapi fasilitas akses wifi indihome, jalan yang luas, rumah ibadah dan air sumur bor terpadu yang dialirkan ke rumah-rumah,” jelasnya..

Menurutnya, kawasan perumahan Grand Boulevard Regency merupakan pilihan tepat saat ini, karena keberadaan lokasinya yang berada tepat di tengah pengembangan kota.

Selain itu, Grand Bouleveard Regency juga menyuguhkan suasana keindahan alam pegunungan dan danau alami yang tengah dikonsep sebagai kawasan wisata dalam kota.

“Untuk saat ini di Gand Boulevard Regency telah terbangun 1.400 unit rumah, dan hanya tinggal 200 unit belum terjual yang saat ini sudah siap huni,” terangnya.

Ronny juga juga menjelaskan, tingginya animo masyarakat untuk memiliki rumah di Granad Boulevard Regency membuat unit rumahnya mampu terjual dengan cepat.

Dijelaskannya juga, prestasi dari sisi penjualan tersebut telah membuahkan penghargaan secara nasional sebagai kawasan perumahan yang paling banyak dihuni.

“Selama tiga tahun berturut-turut Grand Boulevard Regency menempati peringkat pertama di Sultra dan menjadi perumahan terbaik ke tiga nasional. Predikat tersebut sudah melekat pada PT Amanah Sultra Grup, selaku pengembang Grand Boulevard Regency Kendari,” pungkasnya.

You cannot copy content of this page