KendariMETRO KOTAPOLITIK

Ridwan Bae Sebut Tidak Ada Saudara di Partai Golkar

358
×

Ridwan Bae Sebut Tidak Ada Saudara di Partai Golkar

Sebarkan artikel ini
Ketua DPD Partai Golkar Sultra, Ridwan Bae
Ketua DPD Partai Golkar Sultra, Ridwan Bae

Reporter : Kardin

Editor : Indi

KENDARI – Ketua DPD Partai Golongan Karya Sulawesi Tenggara, Ridwan Bae menekankan kepada para Calon Anggota Legislatif (Caleg) kabupaten/kota dan provinsi agar selalu memperjuangkan kepentingan partai.

Ridwan Bae dalam sambutannya dihadapan ratusan kader Partai Golkar menuturkan, setiap kader yang telah memilih Partai Golkar sebagai jalan politiknya, maka hak politik mereka telah menjadi milik partai dan harus bersikukuh untuk memperjuangkan kepentingan partai.

Ridwan mencontohkan, ketika dalam satu keluarga terdapat tiga orang yang memilih berpolitik dan salah satunya sebagai kader Partai Golkar serta dua lainnya menggunakan partai lain dalan Pilcaleg, namun si kader Golkar membantu saudaranya untuk duduk di provinsi atau tingkat pusat maka itu adalah masalah.

“Ini masalah, padahal disisi lain hak politiknya sudah diambil oleh partai. Seharusnya saudara bersikukuh untuk memperjuangkan Partai Golkar dan tidak ada saudara disini,” tegasnya saat membawa sambutan di acara Pelantikan Bappilu Partai Golkar di Kendari, Senin (17/12/2018).

Katanya, jika setiap kader Partai Golkar tidak berpikir untuk membela partai, maka Ridwan memastikan setiap kader Golkar tidak akan pernah menemui kemajuan dalam berpolitik.

“Kalau kita tidak berpikir seperti itu, kapan Golongan Karya akan maju,” tandasnya. (A)

You cannot copy content of this page