NEWS

Ruksamin: Saya Lebih Semangat dan Percaya Diri Setelah Divaksin

904
×

Ruksamin: Saya Lebih Semangat dan Percaya Diri Setelah Divaksin

Sebarkan artikel ini
Ketgam: nampak Ruksamin,bupati Konawe Utara saat di suntik tenaga kesehatan Konawe Utara. Foto:Supriyadin/Media Kendari.com

Reporter: Supriyadin Tungga

KONUT – Bupati Konawe Utara (Konut) Ruksamin, menjalani vaksinasi covid-19 di Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Konut, Rabu 10 Februari 2021.

Ia menjadi orang pertama disuntuk vaksin, dalam agenda perdana vaksinasi covid-19 perdana di Bumi Oheo, yang juga diikuti 10 pejabat dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

“Saya lebih semangat dan percaya diri setelah di vaksin, saya minta pemberian vaksin disalurkan tepat sasaran dan lengkap sesuai yang dianjurkan oleh pemerintah,” ungkap Ruksamin, usai divaksinasi.

Ia juga meminta agar vaksin disalurkan tepat sasaran sesuai yang dianjurkan pemerintah. Selain itu, dirinya juga meminta masyarakat ikut mensukseskan program vaksinasi nasional.

“Saya minta seluruh stucholder dan masyarakat untuk ikut serta mensukseskan program vaksinasi nasional dan tetap jaga jarak, pakai masker dan cuci tangan. Inza Allah kita bisa terhindar dari virus Covid-19,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Konut Nurjannah Efendi menuturkan, vaksinasi perdana ini tidak hanya diikuti pejabat daerah di BLUD RSUD Konut saja, tapi juga 651 tenaga kesehatan (Nakes) di 22 Puskesmas.

Untuk Nakes yang menjalani vaksinasi, yakni SDM RSUD Konut 213 Nakes, Dinkes Konut 54 Nakes, Puskesmas Mata Ddahi 23 Nakes, Puskesmas Sawa 21 Nakes, Puskesmas Lembo 27 Nakes, Puskesmas wawolesea 20 Nakes.

Selanjutnya, Puskesmas Ateo 14 Nakes, Puskesmas Lasolo 29 Nakes, Puskesmas Lasolo Kepulauan 16 Nakes, Puskesmas Molawe 21 Nakes , Puskesmas Tapunggaea 25 Nakes, Puskesmas Waromba Pantai 15 Nakes.

Puskesmas Andowia 23 Nakes, Puskesmas Wanggudu Raya 14 Nakes, Puskesmas Asera 13 Nakes, Puskesmas Landawe 11 Nakes, Puskesmas Oheo 14 Nakes, Puskesmas Laka Inda 9 Nakes.

Selain itu, di Puskesmas Langgikima 13 Nakes, Puskesmas Langgikima Pesisir 8 Nakes, Puskesmas Tetewatu 19 Nakes, Puskesmas Hialu 16 Nakes , dan Puskesmas Lamparinga 11 Nakes.

“Hari ini pelaksanaan vaksinasi tahap pertama yang juga melibatkan pejabat publik dan tokoh masyarakat dan agama. Selanjutnya untuk vaksinasi tahap II akan dilaksanakan 14 mendatang,” pungkasnya. /B

You cannot copy content of this page