BUTONFEATUREDPOLITIK

Rusda-Sjafei Siap Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan dengan Revitaliasi Pasar Tradisional

499
×

Rusda-Sjafei Siap Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan dengan Revitaliasi Pasar Tradisional

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Calon Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) nomor urut 3, Sjafei Kahar kembali blusukan mengunjungi pasar Sabo, pasar Kaloko dan Pasar Wajo di Kabupaten Buton pada Minggu pagi, 3 juni 2018, untuk menyerap aspirasi warga.

Dalam rilis yang diterima oleh  mediakendari.com, Ketua DPW Partai Perindo, Jaffray Bittikaka menerangkan, Sjafei Kahar dalam kunjungannya menyampaikan bahwa revitaliasi pasar tradisional akan menjadi perhatian serius. Hal itu sebagai bentuk komitmen sekaligus keberperpihakan kami untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan.

“Tadi pas bincang-bincang dengan para pedagang di sini, ternyata penghasilan per hari yang mereka dapat ada yang kurang dan juga lebih dari cukup,” ucap Sjafei Kahar yang dituangkan dalam rilis yang disampaikan oleh Jaffray Bittikaka.

“Semoga melalui revitalisasi pasar tradisional akan lebih banyak masyarakat yang terbantu peningkatan ekonomi keluarganya,” sambungnya.

Saat blusukan di pasar, Sjafei Kahar banyak menarik simpati masyarakat dan pedagang. Saat tiba di pasar ia juga langsung menyapa para pedagang dan warga, terlihat sejumlah tokoh tak mau ketinggalan mendampingi mantan Bupati Buton dua periode ini.

Beberapa kali, Sjafei Kahar terhenti langkahnya untuk melayani warga atau pedagang yang ingin menyalaminya. Mulai dari pedagang ikan, sembako, pakaian hingga perlengkapan rumah tangga.

Saat bersama penjual ikan, Sjafei yang dikenal berjiwa sosial juga berbincang penuh keakraban, terutama menanyakan jenis-jenis ikan yang banyak dijual.

“Apalagi wilayah Buton kaya akan sumberdaya alam yang bisa dikelola dengan baik, khususnya laut,” pungkasnya.


Reporter: Ruslan

You cannot copy content of this page