FEATUREDKendari

Safari Ramadhan Perdana, Teguh Setyabudi Sanjung Nur Alam dan Saleh Lasata

762

KENDARI – Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Teguh Setyabudi dalam safari Ramadhan yang pertama di Masjid Al-Alam pada Senin malam (21/08/2018), memberikan apresiasi atas pencapaian pembangunan Masjid oleh mantan Gubernur dan Wakil Gubernur, Nur Alam dan Saleh Lasata (Nusa).

Selaku Pj Gubernur, Teguh berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan masjid tersebut hingga pada penyeselesaiannya semua demi pemanfaatannya bagi masyarakat.

“Pembangunan masjid Al-Alam ini buah tangan Nusa. Kami sebagai pemerintah berkomitmen melanjutkan masjid yang monumental ini, mari difungsikan bagi masyarakat Sultra,” kata Teguh dalam ceramahnya.

Ia mengajak jamaah agar memanfaatkan masjid tersebut sebaik-baiknya.

“Mari kita tunjukan pemanfaatan masjid lebih baik lagi. Pemanfaatan masjid ini jga berkat masukan dari berbagai kalangan,” minta Teguh.

Kepala BPSDM Kemendagri ini membeberkan, kekurangan masjid akan dirampungkan dan itu sudah menjadi komitmen pemenrintah provinsi.

“Masjid Al-Alam akan menjadi pusat kegiatan religius di Sultra sekaligus wisata religi,” tukas Teguh.


Reporter: Rahmat R
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version