EKONOMI & BISNISFEATUREDKendari

Sambut Natal dan Tahun Baru, Clarion Hadirkan Rumah Roti Jahe Berbentuk Miniatur Natal

609
×

Sambut Natal dan Tahun Baru, Clarion Hadirkan Rumah Roti Jahe Berbentuk Miniatur Natal

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Dalam rangkaian acara menyambut liburan Natal dan tahun baru 2018, Hotel Grand Clarion Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menghadirkan ‘Rumah Roti Jahe’.

Chief di Grand Clarion Kendari, Erwin mengatakan, pihaknya membangun rumah roti keju yang memiliki ukuran besar dalam rangka menyambut datangnya Natal dan tahun baru.

“Ketika memasuki legend coffee shop hotel, tamu akan disambut dengan bangunan Rumah Roti Jahe berukuran besar,” ujar Erwin, pada Jumat (22/12).

Ia menjelaskan, bangunan rumah roti jahe ini dipajang mulai 1 Desember sampai dengan tanggal 2 Januari 2018 mendatang dengan berukuran panjang 4 meter dengan tinggi 2 meter, bangunan tersebut dihadirkan lengkap dengan hiasan Natal dan krim gula.

“Dalam pembuatannya, beberapa bahan yang digunakan di antaranya 150 kilogram tepung terigu, 1 kilogram jahe bubuk, 70 kilogram gula dan tepung gula, telur ayam, cinamon powder, ginger powder serta 20 liter madu,” urainya.

Katanya, kue yang disediakan tersebut hanya sebagai pajangan saja. Sementara untuk yang dapat dimakan berada ditempat khusus.

Selain itu jelas Erwin, dalam pembuatan Rumah Roti Jahe membutuhkan kesabaran serta ketelitian ekstra, jika tidak hati-hati tambahnya, maka prosesnya akan memakan waktu yang lebih lama. Itu dikarenakan bahan yang digunakan gampang hancur.

“Kita menghabiskan 2 Minggu untuk mengerjakannya, satu Minggu untuk adonannya dan satu minggunya lagi untuk dekorasinya,” tambahnya.

Lebih lanjut, Ia menuturkan, dirumah jahe tersedia juga berbagai macam kue kering seperti Putri Salju, Chocolate Chip, Soes Kering, Lidah Kucing, dan jajanan khas anak-anak seperti kembang gula kapas dengan harga spesial.

“Untuk menikmati aneka camilan dan melihat roti jahe ini, Anda bisa datang kangsung ke Hotel Clarion Kendari,” pungkasnya.

Reporter: Waty
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page