NEWSPemerintahan

Sanggar Anaway Konawe Masuk Hari Kedua sasaran Penilaian Tim KIM Diskominfo Sultra

1492
×

Sanggar Anaway Konawe Masuk Hari Kedua sasaran Penilaian Tim KIM Diskominfo Sultra

Sebarkan artikel ini
Diskominfo Sultra dan TIM kim Kunjungi Sanggar Anaway Kabupaten Konawe

KONAWE, mediakendari.com – Memasuki hari kedua pelaksaan program penilaian Kelompok Informasi Masyarakat (Konawe) Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe menjadi Sasarana Penilaian oleh Tim Penilai KIM Dinas Kominfo Sulawesi Tenggara (sultra).

Pada Selasa 19 Septermber 2023, Dinas Kominfo Sulra bersama Tim Penilai KIM Tingkat Prov Sultra melakukan penilaian KIM di Sanggar Anaway Kecamatan Unaaha Kabupaten Konawe Sulawesi Tenggara.

Kepala Dinas Kominfo Sultra, DR Ridwan Badala menjelaskan sebelum memulai kegiatan tersebut, jajarannya  menyaksikan terlebih dahulu  persembahan tarian mondotambe dari anak-anak dari TK. Graha Asri dan pengalungan kain Sultra oleh salah satu anak dari TK. Graha Asri kepada Kadis Kominfo Sultra sebagai tanda Selamat Datang.

Selanjutnya, lanjut Ridwan, Tim Penilai KIM  dan Sekretariat Diskominfo Sultra menuju lokasi tempat kegiatan KIM di Unaaha.

“Kita berangkat dari  Kendari pada  pukul 09.00 WIB dan tiba pukul 11.00 WIB. Sebelum dimulai kegiatan tersebut, KIM Sanggar Anaway juga melakukan penjemputan dan pengaluan kain oleh salah satu penari Sanggar anaway kepada Kabid Data Center. Kami juga sangat terpesonan  menyaksikan salah satu tarian penyambutan sebagai tanda Selamat datang di KIM Sanggar Anaway,” kata Ridwan.

Ridwan bilang, program  KIM tersebut terbentuk pada tahun lalu (2022), Dengan terbentuknya KIM yang sudah berjumlah  10 KIM yang tersebar di beberapa Kecamatan di Kabupaten Konawe,  diantarannya Desa Puuloro, Desa Soropia, Kec. Wawotobi dan Kec. Wonggeduku.

“Dengan terbentuknya KIM ini, bisa menjadikan sasaran kita untuk menurunkan tim lanjutan guan melakukan  penilaian,” harap Ridwan.

Ridwan menambahkan harapan Diskominfo Sultra semoga saja dan mudah-mudahan kedepan setiap desa nantinya akan bentuk KIM. Hal itu, agar dapat memberikan apresiasi KIM yang lain dan lebih bagus, maju untuk kedepannya.

Suasana Tim Penilai KIM dan Disko,imfo Sultra dan Konawe di Sanggar Anaway Kecamatan Unaaha,

“Karena dari Diskominfo Kab.Konawe sudah tahun lalu menganggarkan pembentukan KIM. sehingga tahun ini sudah ada anggaran dalam bentuk kegiatan sosialisasi dan kegiatan lainnya. Semoga mudah-mudahan program-program di  Konawe ini,  sebagai langkah awal untuk lebih baik lagi dalam pembentukan KIM di Sultra,” pungkasnya.

Ia menyebut, karna baru terbentuk di semua Kabupaten/Kota dan penilaiannya juga baru tahun ini.  Tentu untuk Tim Penilai dan rombongan supaya Konawe bisa memberikan terbaik untuk Sanggar Anaway.

“Sehingga bisa terpilih nantinya dan kami harapkan juga bisa masuk nominasi untuk di calonkan menjadi juara ditingkat Provinsi. Ungkap Kadis Kominfo Kab.Konawe. Kemudian KIM Sanggar Anaway akan menjelaskan kepada para tim penilai sebagai bahan penilaian dari Tim penilai dari Provinsi,”pungkasnya.

Ditempat yang sama, Kabid Data Center, Andi Asnawati Achmad dalam sambutanya menjelaskan bahwa Tim Penilai KIM terdiri dari unsur masyarakat, umum, penggiat sosial media, Pemerintah, praktisi  hukum.

“Keterlibatan semua pihak sehingga bisa mewakili tim juri pada hari ini,” urai Andi Asnawati Achma.

Andi Asnawati menambahkan secara aturan bahwa kompetisi yang harus dilaksanakan itu pasti ada yang menang. Sehingga kekalahan itu merupakan hal yang biasa dalam kompetisi.

“Akan tetapi bagaimana kita menunjukkan kemampuan, program kita, sehingga yang paling utamanya dalam pembinaan Kominfo Kab. Konawe dalam membentuk komunitas bisa berjalan seperti mestinya. Utamanya dalam memberdayakan masyarakat yang paling utama dari segi kuliner, pariwisata atau segi kerajinan dan peternakan yang masuk dalam penilaian KIM tingkat Provinsi,” paparnya Andi.

Lebih jauh Andi Asnawati menjelaskan, program KIM akan meningkatkan nilai tambah bagi masyarakat melalui penggunaan informasi dan komunikasi untuk mencapai masyarakat informasi yang akan mensejahterakan masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kadis Kominfo Kab.Konawe, Akib Ras, Tim Penilai tingkat Prov. Sultra terdiri dari Sekretaris Tim Penilai, Anggota Tim Penilai selaku Penggiat Sosial Media, Anggota Tim Penilai selaku Masyarakat Umum, Kabid IKP selaku Wakil Ketua Tim Penilai, untuk pendamping Diskominfo Sultra terdiri dari Kabid Data Center, Pranata Humas Ahli Muda dan Staf, Diskominfo Kab. Konawe, Pengiat KIM Sanggar Anaway dan pejabat terkait. (RD)

You cannot copy content of this page