FEATURED

Satu Keluarga di Koltim Alami Luka Bakar, Akibat Ledakan Tabung Gas

493

TIRAWUTA, MEDIAKENDARI.COM-Akibat ledakan tabung gas yang dialami warga Kelurahan Poli-polia, Kecamatan Poli-polia, Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra), satu keluarga itu, terpaksa harus mengalami luka bakar serius.

Akibat musibah tersebut, satu keluarga yang berjumlah lima orang itu, terpaksa harus dilarikan ke Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), Kabupaten Konawe, Kecamatan Unaaha Kamis, (31/8/2017) siang tadi.

Menurut, Nurhaeda (45) salah satu korban ledakan tabung gas mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 7:00 Wita pagi. Saat itu mereka sementara merebus buras untuk dipakai lebaran besok. Sebab sudah menjadi tradisi setiap tahunya.

“Saat itu menantu saya yang bernama Ica (29), bermaksud mengganti tabung gas seberat 3kg. Usai dia (Ica) memasang regulator, selanjutnya dia mengecek, ternyata gasnya masih keluar. Untuk memastikan tabung tersebut ia pun mencoba mencunkil karet tabung, tanpa sengaja Ica menyentuh pentil tabung gas, sehingga mengakibatkan gas meluap dari tabung,” terang Nurhaeda kepada sejumlah media Kamis, (31/8/2017).

Olehnya itu, Lanjut dia, karena jarak api yang berada ditungku dengan tabung gas sangat dekat, maka meluaplah ke tabung gas yang di pegang oleh Ica.

“Kami bermaksud membantu ica untuk memadamkan api dan membawa tabung ke kamar mandi. Tetapi justru api tersebut semakin besar,“ jelasnya.

Akibat kejadian itu, kata Nurhaeda, kami semua ikut terbakar. Untungnya rumah tidak ikut terbakar. Beruntung tetangga cepat datang menolong.

“Yang saya sedihkan, cucu saya yang masih berumur 3 tahun, seluruh tubuhnya ikut terbakar,” katanya.

Sementara itu, Kapossub Sektor Kecamatan Poli-polia IPDA Jamaluddin mengungkapkan, Kebakaran ini disebkan oleh kelalaian pemilik rumah, sebab ia mencunkil karet tabung gas, sementara ada tungku di dekatnya yang masih menyala.

“Terkait dengan musibah yang dialami kelaurga itu, saat ini anggota babinkamtibmas Poli-polia sementara melakukan penyelidikan. Untuk korban luka bakar sebanyak 5 orang, dan tidak ada korban jiwa,” Ungkap Jamaluddin di lokasi kejadian.

Laporan : Jaspin

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version