Kolaka Utara

Satu PDP Di Kolaka Utara Meninggal Dunia

453
×

Satu PDP Di Kolaka Utara Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini
ilustrasi

Reporter: Pendi/Editor: Indi La’awu

Kolut – Gugus Satgas Penanggulangan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kabupaten Kolaka Utara melalui juru bicara, dr. Syarif Nur, merilis satu orang berstatus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) meninggal dunia.

Direktur RSUD Djafar Harun Lasusua itu, Selasa 5 Mei 2020, mengatakan bahwa Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tersebut telah meninggal di RSUD Djafar Lasusua, Senin 4 Mei 2020 pukul 22.30 Wita berjenis kelamin laki-laki, inisial R usia 28 tahun yang beralamat di Kecamatan Pakue Utara, Kabupaten Kolaka Utara

Sebelum R Meninggal, almarhum dirawat di RSUD Djafar Harun mulai 3 Mei 2020 sekitar pukul 16.00 Wita dengan keluhan demam, batuk, dan sesak nafas yang telah dirasakan sekitar satu minggu. Almarhum sebelum meninggal masuk kategori PDP yang telah melakukan perjalanan lokal (Gowa, Makassar) sekitar 20 hari yang lalu.

Selanjutnya jenazah pasien tersebut telah dilakukan swab tenggorok dan hasilnya masih ditunggu.

“Jenazah almarhum telah dibawah dikampung halamannya dini hari sekitar pukul 03.40 Wita untuk dikebumikan. Selama almarhum dirawat di RSUD Djafar Harun Lasusua di ruang isolasi, telah dilakukan perawatan sesuai protap kesehatan dalam penanganan pasien Covid-19,” tandasnya.

You cannot copy content of this page