FEATUREDKendariPOLITIK

Selain Gelar Sosialisasi, KPUD Sultra juga Tanam Pohon Demokrasi di Kolono Timur

553
×

Selain Gelar Sosialisasi, KPUD Sultra juga Tanam Pohon Demokrasi di Kolono Timur

Sebarkan artikel ini

KOLONO TIMUR – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), menggelar sosialisasi dalam rangka menyongsong Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra Tahun 2018, di Desa Tumbutumbu Jaya, Kecamatan Kolono Timur, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), pada Selasa (26/12).

Ketua KPUD Sultra Hidayatullah mengatakan, sosialisasi kali ini dengan tema Jadikan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara Tahun 2018 Sebagai Pemilihan Partisipasi dan Bukan Pemilihan Mobilisasi. Sosialisasi tersebut dilakulan agar masyarakat lebih memahami pentingnya berpartisipasi dan menyukseskan Pilgub 2018 mendatang.

Suasana Sosialisasi KPUD Sultra di Desa Tumbutumbu Jaya Kecamatan Kolono Timur Kabupaten Konsel Provinsi Sultra. (Foto: Iwal Taniapa)

“Sesuai dengan temanya, Sosialisasi ini dalam rangka memberikan pemahaman, tentang pentingnya kesadaran masyarakat, dalam berpartisipasi untuk menyukseskan Pilgub Sultra kedepan, seperti turut membantu pemutakhiran data pemilih oleh KPU, dan menghilangkan praktek politik uang,” ujar Hidayatullah.

Tempat yang sama, juga dirangkaikan dengan kegiatan penanaman pohon bakau demokrasi oleh Ketua KPU Sultra.

Hidayatullah berharap, semoga dengan penanaman tersebut dapat membawa manfaat bagi masyarakat Desa Tumbutumbu Jaya.

“Semoga kegiatan hari ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, dan Pilgub Sultra tahun 2018 mendatang dapat berjalan dengan baik,” tutupnya.

Reporter: Iwal Taniapa
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page