BOMBANA

Seleksi SKB CPNS, BKPSDM Bombana Gelar Dalam Tiga Zona

576
×

Seleksi SKB CPNS, BKPSDM Bombana Gelar Dalam Tiga Zona

Sebarkan artikel ini
Kasubid Pengadaan dan Pensiun BKPSDM Bombana
Kasubid Pengadaan dan Pensiun BKPSDM Bombana, Dhany Saputra, S.Kom. Foto: Hasrun.

Reporter : Hasrun

RUMBIA – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bombana menggelar Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2020, dalam tiga zona.

Kasubid Pengadaan dan Pensiun BKPSDM Bombana, Dhany Saputra mengatakan, tiga zona pelaksanaan tes SKB CPNS tahun 2020, adalah BKN Kanreg Makkasar, UPT BKN Kendari dan Kolaka.

“Akibat covid – 19, tiap peserta memilih tempat tesnya, sesuai alamat domisilinya. Jadi yang dari Bone tidak menyebrang lagi kesini,” kata Dhany, Jum’at 18 September 2020.

Diungkapkannya, untuk zona Kolaka, tes SKB CPNS telah dilaksanakan di Kolaka, pada 11 September 2020 lalu. Untuk jadwal selanjutnya, yakni tes SKB CPNS di Kota Kendari akan digelar 20 September 2020 mendatang.

“Setelah itu akan dilanjutkan dengan yang tes di Kota Makkasar pada 22 September 2020 mendatang,” ungkap Dhany Saputra.

Atas pelaksanaan tes tersebut, kata Dhany, panitia seleksi daerah (Panselda) hanya melakukan pengawasan di dua zona SKB, yakni SKB di Kota Kendari dan Kolaka.
Sedangkan untuk SKB Makkasar, pihaknya sudah membuat surat kuasa penyerahan wewenang untuk pengawasan yang akan dilakukan petugas dari BKN Kanreg Makkasar.

“Pelaksanaan SKB tahun in berbeda dengan tahun sebelumnya, yang dilaksanakan secera bersamaan dan tidak terbagi di tiga tempat. Untuk pengumuman kita tunggu data resmi dari Panselnas,” tutupnya.

You cannot copy content of this page