Reporter : Ardiansyah Rahman
Editor : Kang Upik
KENDARI – Menyemarakkan momen Hari Kemerdekaan RI ke 74, Barcode Kendari menghadirkan menu spesial dengan tema perjuangan dan kepahlawanan.
Menyelaraskan tema dan momen 17 Agustus-an, sajian kuliner spesial dari Barcode hadir dengan nama yang tidak kalah spesial, seperti Ayam Goreng Nasi Bambu Runcing, minuman Sang Pusaka, Patriot dan Yellow Line.
Untuk harga, kafe yang selalu ramai oleh anak muda di Kota Kendari ini rupanya juga ingin menjadi ‘pahlawan’ yang berhasil memerdekakan pengunjung dari rasa lapar dan haus, tanpa menguras isi kantong.
Karena, menu yang disajikan di kafe ini dibandrol dengan harga yang terjangkau, seperti Ayam Goreng Bambu Runcing yang hanya dihargai Rp 37 ribu, dan minuman Sang Pusaka cuma Rp 25 ribu, Patriot Rp 30 ribu, Sang Pusaka Rp 25 ribu dan Yellow Line hanya Rp 47 ribu.
BACA JUGA :
- Kejari Konawe Tahan PPK Proyek Tambatan Perahu Dishub di Rutan Unaaha
- Wakil Ketua Pengadilan Negeri Konawe Resmi Lantik I Made Asmaya Jadi Ketua DPRD
- Dua Warga Konawe Usai Pulang Umroh, Doakan Pasangan HADIR Jadi Bupati Konawe
- Unsur Pimpinan DPRD Konawe Masa Bakti 2024-2029 Resmi Dikukuhkan
- ASR-HUGUA Bakal Bentuk Badan Ekonomi Kreatif Daerah Untuk Bina Potensi Anak Muda
- Cabup Harmin Ramba Beri Penjelasan Kepada Cawabup Syamsul Ibrahim Terkait Konsep Pembangunan Konawe Maju Menuju Kota PADI buat Samsul
Untuk promo ini, Manger Barcode Kendari Samsul Alam menjelaskan, hanya berlaku selama Agustus 2019.
“Kami sediakan khusus promo kemerdekaan, menu makanan dengan keistimewaannya,” kata Samsul Alam kepada Mediakendari.com, Kamis (15/08/2019).
Tidak hanya itu, kata Samsul, pihaknya juga menyajikan minuman aneka buah khusus bagi pengunjung yang ingin mencoba minuman sehat bergizi, sambil nongkrong asik di Barcode.
“Minuman berbahan aneka buah, kisaran harga di mulai Rp 25 ribu hingga Rp. 47 ribu,” tutupnya.