Reporter: Basri
Editor: La Ode Adnan Irham
BATAUGA – Sedikitnya sembilan unit puskemas di tujuh kecamatan di Buton Selatan (Busel), Sultra, bakal beradu olah vokal dalam lomba paduan suara Mars Germas yang akan digelar Dinas Kesehatan Busel, pada awal Desember 2019.
Kepala Dinas Kesehatan Busel, La Ode Budiman, mengungkapkan, lomba Mars Germas tersebut merupakan salah satu kegiatan dalam rangka perayaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-55 tahun 2019.
“Kita akan gelar lomba Mars Germas dalam perayaan HKN ke-55 di Buton Selatan ini. Memang HKN itu jatuh pada 12 November, namun karena bertepatan dengan jadwal akreditasi puskesmas, maka kita akan rayakan tepat pada awal-awal Desember 2019 nanti,” ungkapnya.
Dijelaskannya, tujuan dari lomba Mars Germas ini kata dia, yakni untuk mengakrabkan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang dicanangkan Pemerintah Pusat dan telah di-launching sejak tahun lalu.
”Ini bagian dari perkenalan Germas kepada masyarakat,” katanya.
Olehnya itu, melalui lomba Mars Germas di HKN ke-55 ini, Pemerintah Kabupaten melalui Dinkes Busel, berharap kepada seluruh masyarakat khususnya di Buton Selatan untuk selalu meningkatkan semangat gerakan masyarakat untuk hidup sehat.
Baca Juga :
- Gerindra Sultra Akhirnya Tuntaskan Perbaikan Jalan Rusak di Lambuiya Konawe
- Harmin Dessy Paparkan Program Kemenangan di Pilkada Konawe di Hadapan Puluhan Ribu Massa Yang Hadiri Kampanye Akbar
- Empat Artis Ibu Kota Ikut Meriahkan Kampanye Akbar Paslon No 3 Harmin dan Dessy di Lapangan Sepak Bola Desa Humboto Uepai, Ribuan Massa dari 28 Kecamatan Turut Memeriahkannya
- DKPP RI Jatuhkan Sanksi Kepada Komisioner KPUD dan Bawaslu Konawe
- Sekda Konawe Gelar Rapat Kerja Besama Pemerintah Kecamatan Onembute
- Kampanye Dialogis Paslon Kada No 3 HADIR Berakhir di Padangguni Jemput Kemenangan
“Jadi melalui slogan pemerintah pusat, yakni “Indonesia Maju”, ini kita tunjukan kemajuan itu khususnya di bidang kesehatan. Salah satunya bisa meningkatkan kepedulian masyarakat ini tentang pentingnya menjaga kesehatan,” tutupnya.
Selain lomba Mars Germas, pada perayaan HKN ke-55 tahun 2019, Dinas Kesehatan Busel juga akan menggelar sunatan massal yang akan bekerja sama dengan pihak Kantor Kemenag Busel. (B)