NEWS

Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Atasi Hoax, DPP LA Milenial Resmi Dilantik

926
Pengukuhan dan Pelantikan LA Milenial. (Foto: Rahmat R)

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Pengukuhan Dewan Pengurus Pusat (DPP) Lukman Abunawas (LA) Milenial, dilakukan langsung oleh Ketua DPP LA Center, Harmin Ramba pada Minggu malam, (26/09/22) pada salah satu hotel di Kendari.

Ketua LA Milenial, Gradiyanto Giovanni Sakti Tamburaka mengatakan, dirinya siap menjalankan visi dan misi organisasi dan bersinergi dengan semua stakeholder yang ada.

“Kami siap bertugas dan menjalankan amanah organisasi ini. Insya Allah siap menjadi bagian dari LA Center untuk membantu masyarakat, dengan berbagai kegiatan kemanusiaan,” ungkapnya saat membawakan sambutan.

Baca Juga : Tekan Angka Stunting Sampai 14 Persen, TPPS NTB Isi Khotbah Jum’at di 1.005 Masjid Dengan Materi Cegah Stunting

Sementara itu, Ketua Umum Dewan Pembina LA Milenial, Harmin Ramba mengatakan, LA center menyadari generasi terbesar adalah para milenial sehingga lahirnya LA Milenial ini.

“Kehadiran organisasi ini sangat diperlukan, kegiatan LA Milenial akan berfokus pada seni, pariwisata dan kepemudaan. Mereka sudah menyatakan sikap siap berada di garda terdepan membendung hoax di Sulawesi Tenggara,” jelas Harmin.

Ia melanjutkan, LA Milenial ini punya program kerja yang jelas, setelah ini akan dibentuk di 17 kabupaten/kota dan yang pertama di akhir bulan ini adalah Konawe Kepulauan.

Baca Juga : Pemkab Mubar Adakan Kegiatan Sunat Masal Diikuti 250 Anak 

Sementara itu, Ketua Dewan Penasihat LA Milenial, Lukman Abunawas mengatakan, organisasi ini adalah sayap dari LA Center.

“Mereka akan menjalankan program jalan pendek dan panjang. Organisasi ini bagian dari LA Center, untuk saling mendukung dalam kegiatan kemasyarakatan dari semua sektor,” katanya.

“LA Milenial adalah organisasi kepemudaan yang diikuti kader pemuda yang siap mendobrak untuk kegiatan yang belum dijalankan oleh LA Center,” cetus Wagub Sultra ini.

Reporter : Rahmat R

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version