KendariNEWS

SKD CPNS Kemenkumham Sultra Dimulai, Kakanwil: Seleksi Bebas Pungli

393
×

SKD CPNS Kemenkumham Sultra Dimulai, Kakanwil: Seleksi Bebas Pungli

Sebarkan artikel ini
Ketgam: Suasana SKD CPNS Kanwil Kemenkumham Sultra. Foto: MEDIAKENDARI.com/Betirudin/b

Reporter: Betirudin
Editor: Kardin

KENDARI – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) telah membuka Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) lingkup Kantor Wilayah (Kanwil) Sulawesi Tenggara (Sultra) yang digelar di Hotel Athaya Kendari, pada Sabtu, 1 Februari 2020.

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sultra, Sofyan menyampaikan, seleksi SKD tersebut bakal berlangsung hingga tanggal 5 Februari 2020 atau selama lima hari ke depan.

Sofyan juga menuturkan, seleksi itu dalam rangka pelayanan pendidikan dan tak ada intervensi ataupun mengenai Pungli dari pihak manapun.

“Saya berharap kita harus lebih profesional dalam menjalankan tugas ini tanpa ada kecenderungan sedikitpun. Seleksi ini, Bebas dari pungli,” ujarnya di lokasi seleksi SKD di salah satu hotel di Kendari.

Sofyan menegaskan, seluruh peserta yang mengikuti seleksi SKD harus mengutamakan sikap kejujuran dan tanggung jawab.

“Kami bangga kementerian kami bisa mendapatkan kepercayaan dari masyarakat,” paparnya. (b)

You cannot copy content of this page