KendariNEWSPENDIDIKANPROV SULTRASEKOLAH

SMAN 2 Kendari Sabet Medali Emas Lomba Fustsal Tingkat Provinsi Sultra

1385
×

SMAN 2 Kendari Sabet Medali Emas Lomba Fustsal Tingkat Provinsi Sultra

Sebarkan artikel ini
Kepala SMAN 2 Kendari, Nur Aida, S.Pd. foto Ronas/Mediakendari.com

KENDARI, Mediakendari.com – Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Kendari berhasil meraih juara 1 atau medali emas dalam lomba Futsal antar SMA atau sederajat tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di Kabupaten Muna belum lama. Hal ini sebagaimana dikemukakan Kepala SMAN 2 Kendari, Nur Aida, S.Pd, kepada Mediakendari.com, Senin, 15 Juli 2024.

“Lomba futsal tingkat SMA se Sultra yang dilaksanakan di Raha, Alhamndulillah kita juara 1,” ujarnya.

Lanjut Nur Aida, S.Pd, setelah berhasil meraih medali emas dalam lomba futsal tingkat Provinsi Sultra tersrbut, SMAN 2 Kendari juga berhasil meraih juara 1 dalam Festival Pelajar antar SMA atau sederajat tingkat Provinsi Sultra, yang diselenggarakan di Kolaka.

“Dan itu saya anggap ini anak- anak luar biasa. Dan kita didukung oleh komite,” tuturnya.

Ia menambahkan, dalam upaya mempertahankan prestasi Siswa, pihak sekolah memberikan keleluasaan kepada anak- anak untuk mengembagkan bakat dan minat serta potensi yang mereka miliki.

“Saya kira kurikulum Meredeka hari ini memang untuk itu, memberikan keleluasaan kepada anak itu untuk mengembangkan bakat dan minat mereka, dan sekolah hanya memfasilitasi,” terangnya.

Reporter : Ronas

You cannot copy content of this page