BOMBANANEWS

Tahun 2021 , Pekerja Asing di Bombana Bakal Dikenakan Pajak

804
×

Tahun 2021 , Pekerja Asing di Bombana Bakal Dikenakan Pajak

Sebarkan artikel ini
Kepala BKD Bombana,Darwin Ismail, Foto: MEDIAKENDARI.com/Hasrun/B

Reporter: Hasrun

Editor: Kang Upi

RUMBIA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bombana menggodok regulasi untuk menarik pajak pekerja asing. Hal itu sebagaimana diungkapkan Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Bombana, Darwin Ismail, Rabu (16/10/2019).

Menurut Darwin, penarikan pajak terhadap pekerja asing yang ada di Bombana berpotensi memberikan pendapatan besar bagi daerah. Rencananya, pekerja asing akan diwajibkan membayarkan pajak sebesar $ 100 dolar.

“Kalau kita liat perusahaan, PT BIG itu bisa mencapai 1000 an pekerja asing yang akan dipekerjakan,” ujar Darwin.

Untuk saat ini, lanjutnya, pihaknya masih menyusun Peraturan Daerah (Perda) yang menyangkut pekerja asing tersebut. “Kemarin saat pembahasan anggaran, kita sudah masuk dalam kajian akdemiknya, nanti kita akan ajukan ke DPRD Perdanya,” katanya.

BACA JUGA:

Darwin juga menuturkan, rencananya Perda tersebut akan mulai diberlakukan tahun 2021 mendatang. Untuk metode penarikan pajak, ditarik saat pekerja asing melakukan perpanjangan izin kerja.

“Jadi kalau diliat aturan itu sampai $ 100 dolar penarikan pajaknya,” pungkasnya. (B)

You cannot copy content of this page