BAUBAUNEWS

Tahun Ini, BPN Baubau Kebagian 7000 Bidang untuk Program PTSL

654
×

Tahun Ini, BPN Baubau Kebagian 7000 Bidang untuk Program PTSL

Sebarkan artikel ini
Kepala BPN Kota Baubau, Asmanto Mesman.

BAUBAU, Mediakendari.com – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) di tahun 2024 memperoleh bagian sebanyak 7000 bidang untuk program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).

Kepala BPN Baubau, Asmanto Mesman mengimbau agar masyarakat memanfaatkan program PTSL tersebut. Caranya, kata Asmanto, masyarakat cukup mendatangi kantor Kelurahan yang sudah tersedia posko PTSL.

“Tahun ini (2024) kita dapat 7000 bidang yang tersebar di 39 Kelurahan. Setiap Kelurahan bervariasi mulai dari 50 sampai 450 bidang. Kita genjot dan usahakan setiap hari di atas 150 bidang sehingga komitmen Sulawesi Tenggara harus menyelesaikan PTSL di bulan Juni 2024 dapat tercapai yakni semua selesai sertifikat,” ungkap Asmanto, dalam keterangannya ditulis Kamis, 01 Februari 2024.

Ia menerangkan program PTSL bisa saja menjadi yang terakhir di tahun 2024. Hal itu dikarenakan pihaknya sudah bisa mewujudkan Baubau sebagai Kota Lengkap. Olehnya itu, pihaknya mengajak masyarakat memanfaatkan program PTSL karena disamping biayanya murah, pengurusannya pun terbilang mudah. 

Asmanto mengaku, bagi masyarakat yang ingin mendaftar program PTSL tidak harus ke kantor BPN, cukup ke Kelurahan saja. Pasalnya, bila sertifikatnya telah rampung juga akan didistribusi dari kantor Kelurahan setempat.

“Bagi masyarakat yang mengurus sertifikat tanah melalui program PTSL akan mendapat pengurangan BPHTB (Bea kepemilikan hak atas tanah dan bangunan) 50 persen sesuai SK Wali Kota Baubau,” ujarnya.

Ia menambahkan pihaknya optimis target 7000 bidang dapat terselesaikan apalagi Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau juga telah mengusulkan semua jalan yang merupakan aset Kota Baubau untuk disertifikatkan sehingga semakin memudahkan untuk mempercepat pencapaian target.

Penulis : Ardilan

You cannot copy content of this page