EKONOMI & BISNISFEATUREDKendari

Tingkatkan Pengembangan, DPD PI Sultra Target 6000 Unit Rumah Subsidi di 2018

581
×

Tingkatkan Pengembangan, DPD PI Sultra Target 6000 Unit Rumah Subsidi di 2018

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Untuk meningkatkan pengembangan di Sulawesi Tenggara (Sultra), DPD Pengembang Indonesia (PI) Sultra telah menargetkan sebanyak 6000 unit rumah bersubsisdi.

Ketua DPD PI Sultra, Syahruddin Ashar mengatakan, dalam mendukung program Presiden RI dengan mengadakan satu juta unit rumah, maka diantara 50 anggota PI Sultra yang telah terdaftar akan digenjot.

“Untuk tahun ini kita sudah capai 700 unit rumah subsidi, padahal PI Sultra baru terbentuk di Bulan Juni tahun 2017 lalu,” ucap Syahruddin saat ditemui di salah satu Warung Kopi di Kendari, Jumat (8/12).

Lanjut Syahruddin, pihaknya telah menargetkan untuk di 2018 akan mengadakannya di semua kabupaten, selain itu pihaknya juga akan fokus pada promosi rumah bersubsidi sebanyak 6000 unit dengan para pengembang akan diperkuat dengan sertifikat dari PI agar pembangunan tidak perlu diragukan.

“Jadi semua pengembang di Sultra mulai Januari, sertifikasinya sudah ada agar mereka tidak membangun asal-asalan rumah subsidi, tapi kualitas bangunannya harus berkualitas, karena selama ini banyak rumah subsidi baru tiga bulan sudah rapuh ini yang kita jaga,” jelasnya.

Ia juga menerangkan, untuk tahun 2017 ini, pihaknya memfokuskan di Kendari dengan satu hektar lahan disetiap kecamatan dan 2018 mendatang pihaknya akan ke semua Kabupaten.

“Teman-teman di daerah sudah mulai membangun untuk mencapai target 6000 unit,” pungkasnya.

Reporter: Ruslan
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page