Reporter : Supriyadin Tungga
Editor : Ardilan
KONAWE UTARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Utara (Konut) resmi menutup kegiatan orientasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di daerah itu yang disertai penyerahan SK orientasi, Jum’at 09 April 2021.
Pejabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Konut, Kasim Pagala mengungkapkan dirinya berpesan kepada aparatur sipil negara yang baru saja selesai orientasi tersebut agar segera menyesuaikan diri dengan organisasi perangkat daerah (OPD) yang ditempatkan untuk mengabdi.
“Diharapkan kepada saudara–saudari supaya langsung bisa beradaptasi dengan cepat ditempat kerja yang baru dan menunjukkan kinerja yang baik. Tentunya wajib mengaplikasikan berbagai ilmu yang diterima selama mengikuti orientasi pada perangkat daerah atau unit kerja masing–masing,” ucap Pj Sekda Konut, Kasim Pagala dalam sambutannya di aula Kantor Bupati.
Kasim Pagala juga tidak lupa mengapresiasi panitia pelaksana orientasi yang telah menyukseskan kegiatan orientasi.
“Selamat kepada seluruh peserta orientasi pengenalan tugas yang telah melaksanakan magang CPNS baik dari tenaga pendidikan, kesehatan dan teknis. Saudara–saudari telah menyandang status sebagai CPNS dengan segala hak dan kewajiban yang melekat,” tuturnya.
Di tempat sama, Kepala Bidang (Kabid) Mutasi dan Informasi Kepegawaian Konut, Asmada menambahkan total peserta yang mengikuti orientasi CPNS sebanyak 167 orang yang terdiri dari tenaga pendidikan sebanyak 70 orang, tenaga Kesehatan 55 orang serta tenaga teknis 45 orang.
“Semestinya yang mengikuti orientasi ini sebanyak 170, tetapi berdasarkan keterangan yang diterima ke tiga peserta tersebut mengalami kendala sakit dan hamil tua. Dengan kondisi itu sehingga kita tidak ikutkan untuk orientasi tetapi mereka tetap bagian dari yang di nyatakan lulus hari ini,” ujarnya. (b).