FEATUREDKendariMETRO KOTAPENDIDIKAN

UHO Akan Mewisuda Selama Dua Hari Berturut-turut, Ini Jumlahnya

608

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM -Universitas Halu Oleo (UHO) Sulawesi Tenggara( Sultra), Senin (28/8/2017) menggelar glady bersih persiapan wisuda sebanyak 1.948 mahasiswanya yang akan berlangsung di Gedung Auditorium UHO, Selasa (29/8/2017).

Koordinator Acara Wisuda, La Ode Abdul Hamdan yang ditemui MEDIAKENDARI.COM mengatakan, Glady bersih itu dalam persiapan Wisuda Program Doktor yang Ke-12, Magister Ke-41, Profesi Dokter Ke-9, Sarjana Ke-74 dan Program Pendidikan Vokasi Ke-73.

“Dalam glady bersih tersebut, dalam rangka persiapan wisuda yang akan dihadiri oleh seluruh calon wisudawan wisudawati sebanyak 1.948 mahasiswa, dengan tujuan agar pada acara puncak yaitu pada saat upacara dapat berlansung dengan baik,” ujar Hamdan.

Dalam kegiatan gladi bersih ini, lanjut Hamdan pihaknya sudah menyampaikan kepada seluruh calon wisudawan untuk disiplin dan menghadiri acara proses wisudawan tepat waktu sesuai yang ditentukan panitia.

La Ode Abdul Hamdan, Koordiantor Acara Wisuda UHO
La Ode Abdul Hamdan, Koordiantor Acara Wisuda UHO. (Foto: Hendriansyah)

“Kami sudah sepakat, untuk calon wisudawan yang terlambat hadir pada upacara ini maka kami tidak akan ikutkan. Hal itu, untuk mensterilkan lokasi agar tidak ada gangguan yang dapat menghalangi proses upacara nantinya,” kata Hamdan.

Ia juga mengungkapkan, dari 1.948 wisudawan dan wisudawati yang akan diwisuda akan dibagi dalam dua hari. Pada hari pertama dengan jumlah 991 wisudawan.

“Pada hari pertama itu disesuaikan dari pendaftar yang terbagi dalam beberapa jurusan diantaranya, Pasca Sarjana, Program Magister, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Kedokteran, FISIP, Fakiltas Teknik dan Fakultas Ilmu Budaya,” urainya.

Kemudian, pada pada hari kedua, dengan jumlah 957 wisudawan. Peserta tersebut terbagi dalam beberapa jurusan di antaranya, Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Teknologi Pertanian, Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan, Fakultas Peternakan, Fakultas Farmasi, Fakultas Kesehatan Masyarakat dan Vokasi.

“Dari keseluruhan jumlah calon wisudawan dan wisudawati masih ada yang belum mengikuti wisuda untuk bulan ini. Namun mereka (wisudawan) tetap akan megikutinya pada bulan yang lain, setelah semua prosedur mereka penuhi,” tuturnya.

Liputan : Hendriansyah

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version