NEWS

UHO Melatih Mahasiswanya Kreatif Berwirausaha

1159
×

UHO Melatih Mahasiswanya Kreatif Berwirausaha

Sebarkan artikel ini

KENDARI, Mediakendari.com – Universitas Halu Ole (UHO) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) melatih mahasiswanya agar kreatif berwirausaha. Upaya itu dilakukan agar mahasiswa yang telah menyelesaikan studi perguruan tingginya tak melulu berpikir untuk menjadi aparatur sipil negara (ASN).

UHO melatih mahasiswanya tersebut melalui kegiatan festival kewirausahawan. Dimomen ini mahasiswa diharapkan dapat aneka kreasi produk seperti kuliner, fashion, kerajinan, hingga teknologi. Selain itu, festival ini juga akan dimeriahkan oleh berbagai macam acara menarik, seperti talkshow, lomba, dan hiburan yang berlangsung dua hari mulai Senin sampai Selasa, 24 Oktober 2023.

“Kita berharap mahasiswa lebih terpacu menggeluti sektor kewirausahan sehingga membuka peluang lapangan kerja baru di masa mendatang. Mahasiswa pun tak lagi monoton mengandalkan status PNS (pegawai negeri sipil) sebagai satu-satunya harapan kerja kala lulus kuliah,” kata Rektor UHO, Muhammad Zamrun Firihu.

Menurutnya, mahasiswa memiliki banyak ide. Akan tetapi, perlu dibimbing oleh dosen. Ia berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan lagi di tahun mendatang.

“Kedepannya kita berharap mahasiswa bisa menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat lewat ide – ide yang mereka ciptakan,” katanya.

Sebagai informasi, total 23 stand pameran berpatisipasi dalam event Festival Kewirausahaan UHO 2023. Peserta diantaranya berasal dari UKM Pramuka, Unit Kegiatan Kerohanian imIslam (UKKI ), UMK Penalaran, BEM UHO, UKM Resimen, dan Dharma Wanita Persatuan Universitas Halu Oleo.

You cannot copy content of this page