KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Belum lama ini kabar mengenai Vaksin merah putih yang akan menggantikan penggunaan vaksin Covid-19 terus berhembus di lingkungan masyarakat.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari, drg. Rahminingrum mengatakan rencana pergantian vaksin ini disebabkan kekosongan vaksin Covid-19 pada beberapa hari terakhir.
Baca Juga : Sinergi Bersama Pemerintah Daerah, Kpw BI Sultra Launching Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan
“Kekosongan vaksin ini tidak hanya terjadi di Kota Kendari atau di Sulawesi Tenggara, tetapi juga wilayah lainnya seperti di Pulau Jawa,” jelasnya saat diwawancarai pada Rabu, (19/10/22).
Menurutnya hal tersebut terjadi karena pemerintah pusat berencana mengeluarkan vaksin jenis baru di Indonesia. Rencananya vaksin merah putih ini akan di launching pada Oktober oleh Presiden RI.
“Pelayanan vaksin di Kota Kendari juga sudah tidak ada baik sinovac, moderna, pfizer, dan Astra zeneca,” bebernya.
Rahminingrum juga menambahkan, vaksin merah putih ini merupakan vaksin yang dapat digunakan pada berbagai dosis. Selain itu diketahui vaksin ini diproduksi dalam negeri.
Baca Juga : Pria di Kendari Dibusur OTK di Depan Kantor Keluruhan Gunung Jati
“Informasi ini bukan resmi, karena belum ada surat keputusan dari Kementerian Kesehatan jadi kami belum tahu pasti kapan vaksin ini akan keluar,” tutupnya.
Untuk diketahui Vaksin Mera Putih besutan Universitas Airlangga, PT. Biotis Pharmaceuticals Indonesia dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Soetomo ini telah diuji klinis tahap pertama pada Rabu, 9 Februari 2022.
Reporter: Dila Aidzin
Facebook : Mediakendari