Reporter: Hardiyanto
KENDARI – Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir yang juga menjadi Ketua Umum Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sulawesi Tenggara (Sultra) mendukung penuh salah satu atlet asal Kolaka Utara, Muhammad Ridwan mengikuti program Pelatnas Pengurus Besar (PB) ISSI.
Bentuk dukungan tersebut berupa bantuan uang senilai Rp 10 juta yang diberikan dalam acara pelepasan di salah satu hotel Kota Kendari pada Selasa, 18 Mei 2021.
Sulkarnain Kadir menyambut baik kepercayaan PB ISSI Pusat yang mengikutsertakan atlet Sultra dalam program tersebut sebagai persiapan menuju SEA Games Vietnam 2021 pada November mendatang.
“Saya harap atlet kebanggaan Sultra bisa memberikan dan meraih prestasi sehingga bisa mengharumkan nama daerah dan bangsa Indonesia dalam ajang SEA Games tahun ini di Vietnam,” ucap Sulkarnain.
Ia juga berharap dengan dukungan semua komunitas pecinta sepeda di Sulawesi Tenggara dapat menambah semangat para atlet yang akan berlaga. Selain itu pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak terkait beserta pemerintah daerah.
“Kami juga akan mengoordinasikan dengan pengurus KONI Sultra serta beberapa pimpinan daerah. Tentu ini harus ada kerjasama dari berbagai pihak agar bisa terwujud dengan baik,” ujarnya.
Muhammad Ridwan secara resmi dipanggil melalui surat tertanggal 10 Mei 2021 yang ditandatangani Sekretaris Jenderal PB ISSI, Parama Nugroho.
Dalam surat pemanggilan tersebut PB ISSI meminta satu wakil asal Sultra, Muhammad Ridwan untuk mengikuti program Pelatnas PPON SEA Games Vietnam 2021 pada 17 Mei sampai 30 November 2021 di Cakra Kembang Hotel, Jalan Kaliurang, Caturtunggal, Sleman, Yogyakarta.
“Pencapaian hari ini belum pada puncaknya. Ini adalah titik awal dari perjuangan dalam mengharumkan nama Sultra dan umumnya Indonesia di mata Asia Tenggara,” Kata Ridwan.
Di tempat yang sama, Andi Widiarsa selaku manager mengungkapkan Ridwan layak menjadi seorang atlet dilihat dari performa dan pencapaian selama ini selalu menyabet posisi pertama di setiap event nasional bahkan dapat mengalahkan atlet yang jauh di atasnya.
“Kita hanya melakukan latihan rutin setiap ada event nasional bahkan setiap minggunya ada. Jadi kita selalu ikut, untuk porsi latihan sendiri Ridwan setiap minggunya melakukan latihan power hingga latihan fisik,” jelas Andi. (C)