BAUBAU

Wawali Baubau Doakan Indonesia Segera Bebas dari Covid-19

571
×

Wawali Baubau Doakan Indonesia Segera Bebas dari Covid-19

Sebarkan artikel ini
Perwakilan Dinkes Sultra, (Kiri) saat menyerahkan plakat dari Kemenkes RI kepada Wawali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse (Kanan) saat perayaan HKN.

Reporter : Ardilan

BAUBAU – Wakil Wali Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Ahmad Monianse mendoakan agar negara Indonesia segera terbebas dari pandemi Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19. Doa itu ia panjatkan saat memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56.

Ia berharap bangsa Indonesia segera bangkit dari pengaruh virus Corona yang telah mengglobal tersebut yang sudah memberi dampak luarbiasa disegala sektor.

“Ada hal yang menarik di HKN ke-56 ini. Posisi kita hampir sama pada periode tahun 1960 sampai 1964 dimana waktu iti bangsa kita harus berjuang mempertahankan kemerdekaan,” ucap Wawali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse, ditemui di lapangan upacara kantor Wali Kota Baubau, Minggu 06 Desember 2020.

Orang nomor dua di daerah eks Pusat Kesultanan Buton itu menginginkan agar jajarannya serta masyatakat menjadikan momentum HKN sebagai ilham dan penyemangat agar mampu bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19.

Politisi PDIP itu juga menyampaikan pesan Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Letjen TNI (Purnawirawan) Terawan Agus Putranto.

Dikatakan Menkes, HKN merupakan momentum bersyukur, sebab di era pandemi bisa mengingatkan semua tentang pentingnya kesehatan. Mengusung tema “Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat” dimaksudkan bagaimana upaya membangun masyarakat yang produktif dan aman Civid-19 di era adaptasi kebiasaan baru dengan menekankan sub tema “Jaga Diri, Keluarga dan Masyarakat, Selamatkan Bangsa dari Pandemi Covid-19”.

“Dalam kurun waktu 56 tahun kita telah berjuang bersama seluruh masyarakat melaksanakan pembangunan kesehatan. Perjuangan ini laksanakan demi mewujudkan manusia Indonesia sehat, produktif dan berdaya saing,” terangnya.

Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat dan tenaga kesehatan, agar selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah keterpaparan Covid-19. Sebab sekuat apapun upaya pemerintah, tidak akan cukup apabila tidak didukung oleh masyarakat dengan mematuhi protokol kesehatan.

Untuk diketahui, HKN yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) berlangsung khidmat. Diakhir kegiatan, Dinas Kesehatan (Dinkes) Sultra menyerahkan plakat dari Kemenkes RI.

Wawali Kota Baubau pun menyerahkan operasional pendukung bagi tenaga kesehatan (Nakes). Hal itu dimaksudkan agar nakes di daerah itu semakin bersemangat untuk mendedikasikan dirinya baik tenaga maupun pikiran untuk kesehatan masyarakat.

You cannot copy content of this page