Reporter: Nina Piratnasari
KENDARI – Yayasan Ummusshabri Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) akan memberikan beasiswa bagi tiga anak Palestina.
Ketua Yayasan Ummusshabri Kendari, Supriyantp mengatakan, pemberian beasiswa akan dilakukan di tahun ajaran baru.
“Kita akan memberikan beasiswa full kepada tiga anak Palestina, Nanti akan disekolahkan langsung di yayasan (Ummusshabri),” kata Supriyanto disela Wisuda Santri XIV, Rabu 2 Juni 2021.
Untuk proses seleksi, lanjutnya, akan dilakukan Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP). Apabila banyak yang mendaftar yayasan tetap akan menyediakan 3 kuota untuk tahun pertama.
“Kemungkinan bulan depan kami bersama KNRP. Sudah ada rencana pemberangkatan relawan untuk berangkat ke Palestina dalam agenda penyaluran bantuan donasi dari orang tua siswa serta mencari anak yang akan diberikan beasiswa,” jelasnya.
Pada jenjang pendidikan yayasan akan menilai dan menempatkan sesuai dengan kelasnya. Jenjang sekolah akan diterima mulai dari kelas empat hingga kelas enam SD, kemudian SMP atau MTs serta Aliyah (MA).
“Beasiswa untuk anak Palestina (di Indonesia) untuk universitas banyak, tetapi untuk sekolah ternyata belum, maka Ummusshabri pertama menawarkan di Indonesia,” terangnya.
Supriyanto juga menjelaskan, kedepan bukan hanya anak Palestina yang diberikan beasiswa, melainkan beberapa negara, termasuk negara ASEAN seperti Malaysia, Filipina, Thailand, kemudian Brunei Darussalam.
“Nantin akan ada macam-macam formula dalam menyediakan beasiswa. Salah satu contohnya akan dicarikan orang tua asuh,” pungkasnya.