BOMBANA, MEDIAKENDARI.COM – Team Ekspedisi Dompet Dhuafa Volunteer (DDV) Sulawesi Tenggara (Sultra) berbagi Al-Qur’an kepada Tempat Pengajaran Al-Quran (TPA) di pelosok tepatnya Desa Wumbulasa, Kecamatan Kabaena Utara, Kabupaten Bombana Kamis, 20 April 2023.
Bantuan tersebut diberikan setelah dilakukannya penelusuran. Di mana berdasarkan pengakuan Ibu Hanisi yang merupakan guru mengaji TPA ini sudah selama kurang lebih 30 tahun tidak pernah mendapatkan bantuan.
“Selama ini belum pernah ada yang kasi bantuan Al-Quran selama saya mengajar mengaji, saya merasa bersukur dan berterimakasih kepada Dompet Dhuafa Sulawesi Tenggara atas bantuan Al-Quran ini semoga Dompet Dhuafa Sultra berkembang terus agar banyak yang bantu seperti TPA saya,” ujarnya.
Sehingga dengan adanya bantuan ini, ia menyampaikan rasa terimakasih kepada Dompet Dhuafa Sultra, sebab diketahui Al-Quran dan Iqro di TPA ini tidak layak lagi.
Baca Juga : Dua Dai Nasional Hadir Dalam Tabligh Akbar Yang Diadakan PT GKP
Koordinator Ekspedisi DDV sultra mengungkapkan bahwa ia menemukan TPA ini melalui informasi dari Volunteer yang ikut ekspedisi.
“Kami menemukan TPA Al-Akbar yang berdomisili di Desa Wumbulasa Kec. Kabaena Utara Kab. Bombana dari Volunteer Dompet Dhuafa Sultra yang juga merupakan murid di TPA tersebut 16 Tahun yang lalu” ujar Hasfil.
Sementara itu, PIC DDV Sultra, Hasmin Roy dalam kesempatan itu mengajak seluruh orang baik untuk bisa membumikan Al-Quran ke seluruh pelosok Sultra.
“Kami mengajak seluruh dermawan, mari sisihkan sebagian Rizki kita untuk berinfaq dan berwakaf Al Quran agar seluruh TPQ yang ada di pelosok mendapatkan Akses Al Quran yg merata. pahala Jariyah Menanti kita semua” pungkasnya.
Reporter : Muhammad Ismail
Facebook : Mediakendari.com