NEWS

Bangun Sinergitas Sesama Awak Media, Korem 143/HO Gelar Coffee Morning 

559
×

Bangun Sinergitas Sesama Awak Media, Korem 143/HO Gelar Coffee Morning 

Sebarkan artikel ini
Tampak Komandan Brigjen TNI Yufti Senjaya saat memberikan sambutan

KENDARI – Komando Resort Militer (Korem) 143/HO gelar Coffe Morning untuk membangun sinergitas bersama awak media se-Kota Kendari yang berlangsung di lapangan tembak Anoa Korem 143/HO Kendari

Komandan Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI Yufti Senjaya, mengatakan Coffe Morning tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi bersama agar dapat membangun tali persaudaraan sesama awak media se-Kota Kendari

“Kegiatan itu untuk bisa saling mengenal satu sama lain antara pihak TNI dengan Awak media agar bisa saling bekerja sama dalam membangun daerah,” ujar Danrem, Senin 7 Maret 2022

Baca Juga : Jabat Ketum POBSI Konawe Selatan, Ini Target Adiwarsa Toar di Porprov Mendatang

Kegiatan itu juga sekaligus sebagai perkenalan terhadap Danrem baru Komandan Korem 143/HO baru yakni, Brigjen TNI Yufti Senjaya

Menurutnya, kegiatan coffee morning ini sangat penting untuk diadakan sebab akan dapat banyak memberi manfaat positif dari dua belah pihak maupun daerah

Dalam rangkaian itu pula, korem 143/HO menggelar perlombaan tembak yang diikuti oleh seluruh wartawan yang berlangsung di aula Korem 143/HO

Selanjutnya, Yufti berharap semoga dari itu bisa dapat membangun sinergitas yang kuat antar pihak TNI dengan awak media dalam kemajuan Sultra maupun negeri Indonesia

Baca Juga : Pasien Positif Kasus Omicron di RSUD Kota Kendari Mengalami Penurunan Dari 28 jadi 7 Orang

Di tempat yang sama Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sultra, Sarjono mengatakan dalam beberapa karya-karya pers yang dihasilkan ada beberapa kesalah pahaman yang membuat hubungan itu renggang

“Saya juga punya keyakinan apabila kita membantu satu persoalan untuk kepentingan bangsa pasti ada jalan keluarnya,” ucapnya

Olehnya, ia berharap dari kegiatan itu bisa dapat mempererat kembali hubungan antar sesama insan pers yang sempat renggang dapat kembali erat

 

Penulis : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page