NEWS

Besok, Ribuan Calon Wisudawan UHO Dikukuhkan

572
×

Besok, Ribuan Calon Wisudawan UHO Dikukuhkan

Sebarkan artikel ini
Rektorat UHO. (Istimewa)

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari rencananya bakal mengukuhkan sebanyak 2.541 calon wisudawan (i) untuk periode Januari-April 2023 pada Rabu (3/5/2023) besok.

Prosesi pengukuhan para calon wisudawan dan wisudawati itu diadakan selama dua gelombang, yakni pada tanggal 3 sebanyak 1.294 dan untuk di 4 Mei sebanyak 1.247 wisudawan yang nantinya di gelar di gedung Auditorium Mokodompit UHO.

Adapun calon wisudawan dan wisudawati yang berjumlah 2.541 ini tersebar pada 15 Fakultas, 1 Program Pendidikan Vokasi, dan 1 Program Pascasarjana.

Di mana fakultas yang bakal mengikuti prosesi wisuda di gelombang pertama ini, yakni Fakultas Pertanian, Fakultas Farmasi dan Profesi Apoteker, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Kedokteran (FK), Profesi Dokter, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), dan Fakultas Pertanian (FPt).

Sedangkan untuk hari kedua, terdiri atas Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Teknik (FT), Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkungan (FHIL), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), dan Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM).

Humas UHO, Laode Abdul Hamdan mengatakan di wisuda nanti para wisudawan akan disediakan tempat di dalam sedangkan untuk para pendamping di samping Auditorium beserta videotron untuk menyaksikan prosesi wisuda.

Adapun untuk mencegah adanya kericuhan saat prosesi wisuda, pihak kampus bakal membackup keamanan dengan melibatkan TNI dan Polri.

“Untuk di prosesi wisuda nanti demi keamanan kampus kami akan membackup dengan melibatkan TNI dan Polri agar mencegah adanya kericuhan yang bakal terjadi,” katanya, Senin (2/5/2023).

Sementara itu, Alfian yang merupakan calon wisudawan mengatakan bahwa dirinya telah menantikan momen ini. Sebab perjuangannya selama ini selama berkuliah sudah banyak menguras tenaga dan pikirannya bahkan hingga jatuh sakit saat melakukan penyusunan tugas akhir.

“Sudah lama mi saya tunggu ini momen, akhirnya perjuanganku selama ini bisa saya rasakan juga, bahkan kemarin waktu saya menyusun sempat sampai saya sakit dan di rawat di RS,” harunya.

Terkahir, Alfian berharap semoga di prosesi besok bisa berjalan dengan lancar agar para orang tua yang menghadiri acara tersebut bisa juga merasakan kebahagiaan anaknya dalam mencapai gelar sarjana.

Reporter : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page