NEWS

BLK Kendari dan Fakultas Ilmu Budaya UHO Sepakati Pelatihan untuk Mahasiswa

1171
×

BLK Kendari dan Fakultas Ilmu Budaya UHO Sepakati Pelatihan untuk Mahasiswa

Sebarkan artikel ini
Kepala BLK Kendari, La Ode Haji Polondu dan Dekan FIB, Akhmad Marhadi saat melakukan penandatanganan kerjasama.

KENDARI – Ketua Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode Haji Polondu melalukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Dekan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Akhmad Marhadi dalam rangka menyelenggarakan pelatihan dan sertifikasi kompetensi bagi mahasiswa diaula kantor BLK Kendari, Jum’at 24 Desember 2021.

La Ode Haji Polondu menuturkan sebagai lembaga pelatihan pihaknya mengemban misi yang sama dengan FIB UHO yakni sama-sama mengemban misi peningkatan kualitas SDM baik tentang ilmu pengetahuan maupun keterampilan.

Ia mengungkapkan penandatangan kerjasama ini bertujuan untuk membantu dunia pendidikan dengan memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengenal program dan kegiatan pelatihan kerja serta sertifikasi kompetensi yang tidak diperoleh di kampus.

“Diharapkan adik-adik mahasiswa benar-benar memiliki daya saing yang tinggi di era revolusi industri serta kompetisi global yang sangat ketat ini,” ujarnya.

Ia menginginkan mahasiswa FIB UHO dapat memiliki empat kecerdasan yaitu kecerdasan intelektual yang meliputi ilmu pengetahuan, teknologi serta kemapuan. Kecerdasan spiritual yang meliputi pemahaman dan pengamalan ajaran agama. Kecerdasan emosional yang meliputi pengendalian diri dan pandai dalam mengatasi serta menyelesaikan masalah yang dihadapi serta kecerdasan sosial yang terkait dengan menjalin hubungan yang baik dan harmonis.

Menurutnya, bila mahasiswa telah memiliki empat kecerdasan itu, maka kedepan berpotensi menjadi calon pemimpin masa depan baik di eksekutif maupun legislatif maupun dibidang swasta.

Ia menyebut, mahasiswa akan memperoleh dua sertifikat. Pertama dari BLK Kendari dan sertifikat yang di keluarkan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) setelah melalui uji kompetensi dengan menggunakan penguji dari luar untuk menunjukan profesionalitas.

“Sertifikat itu tidak diperjual belikan, karena nilainya yang tidak terukur. Sertifikat ini mempertaruhkan nama lembaga BLK Kendari, mempertaruhkan nama pemimpin yang menandatangani sertifikat, dan mempertaruhkan nama baik pemegang sertifikat itu sendiri,” katanya

Ia menjelaskan untuk mengikuti pelatihan di BLK Kendari tidak dipungut biaya alias cuma-cuma.

Ditempat yang sama, Dekan FIB UHO Kendari, Akhmad Marhadi menambahkan pihaknya berterima kasih atas bantuan BLK Kendari yang telah memberikan kesempatan untuk mahasiswa mendapatkan tambahan pengetahuan serta keterampilan baru yang diharapkan ketika menjadi alumni akan siap bersaing di dunia kerja.

Ia menilai melalui program ini akan mengurangi angka pengangguran di masa mendatang.

“Saya berharap kerjasama yang baik ini bisa terus terjalin sehingga ke depan. Angkatan kerja kita benar-benar memiliki daya saing dan tidak lagi dipandang sebelah mata,” tutupnya.

 

Penulis : Sardin.D

Editor : Ardilan

You cannot copy content of this page