FEATUREDKONAWE SELATANNASIONAL

Bupati Konsel Pantau Kesiapan Desa Lalouesamba Ikuti Lomba P2WKSS tingkat Sultra

388

ANDOOLO – Untuk mengetahui sejauh mana kesiapan Desa Lalouesamba, Kecamatan Lalembuu, Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam rangka menghadapi penilaian lomba Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) tingkat Sultra, yang akan digelar pada November 2018 mendatang. Bupati Konsel, H.Surunuddin Dangga turun langsung melakukan pemantauan pada Rabu (3/10/20180.

Dalam kegiatan itu, Bupati Konsel didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Ir.H.Sjarif Sajang, Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2PA), Dra. Yuliana dan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemda Konsel, TNI, Polri, dan sejumlah tamu undangan lainnya yang sempat hadir. Dalam kesempatan itu, Suruniddin mengajak OPD lingkup Pemda Konsel untuk ikut berpartisipasi dalam melaksanakan pembinaan kemasyarakatan di desa tersebut.

“Saya tidak ingin hanya mendengar dari laporan pimpinan OPD tentang persiapan lomba P2WKSS di tempat ini, dan untuk mengetahui seperti apa persiapannya saya langsung turun melakukan peninjauan. Dan saya juga sudah perintahkan seluruh OPD untuk hadir dan ikut melakukan pemantauan di lokasi ini, dan ikut mengambil peran sesuai bidangnya masing-masing, dan saling bersinergi antara program yang ada di Kabupaten dan Desa sesuai kondisi dan kebutuhan mereka agar lebih tepat sasaran,” tegasnya.

Dalam persiapan mengikuti lomba P2WKSS ada beberapa hal yang perlu dibenahi diantaranya, meningkatkan sarana dan prasarana Desa, termasuk program rehabilitasi rumah tidak layak huni, perbaikan jalan dan jembatan, serta memastikan warga Desa sudah memiliki BPJS dan tertib data kependudukan yakni KTP-el dan Akta kelahiran anak, serta akta pendukung lainnya. Agar nantinya Desa Lalouesamba bisa mewakili dan membawa nama baik Konsel pada lomba P2WKSS tingkat provinsi.

“Penunjukan Desa Lalouesamba mengikuti lomba P2WKSS mewakili Konsel, agar keluar dari predikat desa tertinggal, dan diharapkan desa ini menjadi berkembang dan jadi Desa Maju, sesuai dengan target diakhir masa jabatan saya tidak ada lagi Desa tertinggal di Konsel hal ini sejalan dengan slogan kami “Desa Maju Konsel Hebat”,” tutupnya.(c)


Reporter: Erlin


You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version