Kolaka Utara

Dandim 1412 Kolaka Sosialisasikan Pencegahan Corona ke Pengunjung Pasar Sentral Lacaria

223
×

Dandim 1412 Kolaka Sosialisasikan Pencegahan Corona ke Pengunjung Pasar Sentral Lacaria

Sebarkan artikel ini
Dandim 1412 Kolaka saat sosialisasi pencegahan Covid-19 di Depan para Pedagang dan Pengunjung Pasar Lacaria Lasusua Kabupaten Kolaka Utara.

Reporter : Pendi

KOLUT – Komandan Daerah Militer (Dandim) 1412/Kolaka, Letkol Kav Amran Wahid bersama jajaran melakukan sosialisasi pencegahan Corona pada masyarakat Kabupaten Kolaka Utara (Kolut).

Sosialisasi yang bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona ini dilakukan di Pasar Sentral Lacaria Lasusua Kabupaten Kolut, Minggu 29 Maret 2020.

Letkol Kav Amran Wahid dalam sosialisasinya meminta pedagang dan pengunjung pasar untuk tidak panik. Juga diajak untuk bersama mencegah Corona, agar tidak bardampak pada masyarakat.

“Apa yang kami sampaikan ini supaya dilaksanakan untuk kebersamaan kita mencegah Corona, demi keselamatan kita bersama, mari kita sayanggi diri kita, keluarga dan orang lain,” kata Letkol Kav Amran Wahid.

Komandan Satgas Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) Kabupaten Kolut ini juga meminta warga agar senantiasa mencuci tangan sebelum dan sesudah bekerja, serta tidak bersentuhan langsung dengan warga lainnya.

“Karena tidak menutup kemungkinan kita bersin, meludah dan batuk percikannya itu mengenai satu anggota badan kita, jadi tetap menjaga jarak minimal satu setengah meter,” terangnya.

Sementara itu, Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Kolut, Syahlan Launu mengapresiasi sosialisasi yang dilakukan ini. “Berterima kasih atas langkah preventif yang telah dilakukan ini, karan membantu kita semua,” singkatnya.

You cannot copy content of this page