FEATUREDKONAWEPOLITIK

Diduga Gelapkan Dana Partai, Demo Kader Nasdem Konawe Tuntut Ketuanya Mundur

547
×

Diduga Gelapkan Dana Partai, Demo Kader Nasdem Konawe Tuntut Ketuanya Mundur

Sebarkan artikel ini

UNAAHA – Puluhan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) Kabupaten Konawe melakukan aksi demonstrasi di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem yang beralamat di Kelurahan Tobeu, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), terkait dugaan adanya penggelapan dana pembinaaan Partai Politik, Partai Nasdem, Kamis(30/11).

Salah satu orator aksi, Ujang, mengungkapkan tuntutannya dengan tegas meminta agar Ketua DPD Nasdem Konawe, Rasing, agar secepatnya turun dari jabatannya karena diduga telah melakukan penggelapan dana partai dengan cara membuat Surat Pertanggungjawaban fiktif.

“Kami Minta Ketua DPD agar mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Pimpinan DPD Nasdem Konawe, karena telah menggelapkan dana pembinaan partai Tahun 2015-2016 lalu,” teriak Ujang dalam orasinya, Kamis (30/11).

Lebih lanjut, Ujang menilai Ketua DPD Nasdem Konawe telah melakukan pelanggaran terstruktur dan masif karena tidak sejalan dan tidak sesuai amanat AD/ART partai serta garis perjuangannya.

“Jika permintaan kami tidak dipenuhi maka kami seluruh pengurus DPC dan DPRt akan mengundurkan diri dari kepengurusan,” tegasnya.

Redaksi

You cannot copy content of this page